Keluarga

Inspirasi Dapur Estetik yang Mudah Anda Terapkan di Rumah

Inspirasi Dapur Estetik yang Mudah Anda Terapkan di Rumah

MOMSMONEY.ID -  Pemilik rumah kini berlomba-lomba membuat dapur yang estetik. Yuk, simak inspirasi membuat dapur estetik di bawah ini.

Dapur kini telah beralih fungsi. Awalnya, dapur ada di wilayah belakang rumah dengan tujuan tamu tak langsung melihatnya.

Sebab, dapur dulu identik dengan tempat yang berantakan dan sering kali kotor. 

Baca Juga: Ini Lo Jenis Cat yang Cocok untuk Dapur Anda

Kini, dengan beralihnya desain interior di setiap rumah, sering kali dapur menyatu dengan ruang tamu atau ruang keluarga.

Gaya desain ini membuat dapur menjadi lebih diperhatikan tatanan dan kebersihannya. 

Nah, selain tatanannya, kini dapur juga memiliki trennya tersendiri. Beberapa pemilik rumah kini ingin membuat dapurnya terlihat estetik sesuai tren yang tengah banyak diminati.

Mari intip desain inspirasi dapur estetik berikut ini.

Baca Juga: Ini Lo Cara Menata Panci dan Wajan di Dapur Kecil

Dapur estetik tipe L

Dapur estetik tipe L ini menggunakan unsur utama kayu dan warna putih. Kemudian tambahkan backsplash wallpaper dan panel berpola berwarna putih pada dinding dapur. 

Jangan lupa menggunakan peralatan dapur senada, yaitu yang mengutamakan unsur kayu. Lalu, tata kompor di bagian dinding yang paling pendek. Kemudian tata bagian sebelahnya untuk peralatan memasak. 

Setelah itu, gunakan countertops yang paling panjang untuk wastafel dan area peralatan elektronik seperti mesin kopi, microwave, dan kulkas.

Manfaatkan juga bagian bawah countertops dan kabinet atas untuk wadah penyimpanan seperti bumbu, alat makan, dan alat masak. 

Baca Juga: Ini 6 Kesalahan dalam Menata Dapur Kecil yang Wajib Dihindari

Dapur estetik dengan kitchen island

Ide dapur estetik dengan kitchen island ini cocok untuk Anda yang memiliki dapur cukup luas. Unsur utama yang digunakan adalah warna kayu gelap dan putih. 

Ide dapur estetik ddengan kitchen island ini bisa Anda terapkan pada model dapur tipe L atau dapur dengan satu dinding. Anda bisa menggunakan finishing HPL untuk menambahkan unsur warna coklat gelap di dapur.

Baca Juga: Punya Lemari Sudut di Dapur? Ini Cara Menata & Memanfaatkannya!

Dapur estetik minimalis dengan warna biru


Ide dapur estetik minimalis dengan warna biru ini memadukan warna biru gelap dan putih. Anda bisa membagi dua warna ini menjadi dua bagian dengan proporsi yang sama. 

Gunakan warna kesukaan Anda pada kabinet bawah, kemudian di bagian atas fokus menggunakan warna putih. Jangan lupa tambahkan lampu di bagian bawah kabinet atas untuk menambahkan kesan estetik. 

Baca Juga: Ingin Mengubah Dinding Rumah menjadi Dinding Batu Bata Alami? Begini Caranya!

Dapur estetik satu dinding dengan kitchen island

Jika Anda memiliki dapur mungil yang menyatu dengan area kamar mandi, coba intip ide yang satu ini. Cukup gunakan satu dinding untuk area dapur, kemudian tambahkan kitchen island di seberang kamar mandi. 

Tambahkan blacksplash atau keramik motif marmer untuk memberikan kesan mewah. Anda bisa juga memberi stiker pada pintu kulkas supaya lebih menyatu dengan desain dapur. Jangan lupa untuk menambahkan unsur lampu dekoratif. 

Baca Juga: Yuk Simak Ide Dekorasi Kamar Pengantin Ini, Mulai Minimalis hingga Mewah

Dapur estetik yang menyatukan gaya japandi, marmer dan tegel 


Dapur estetik ini menjunjung konsep perpaduan japandi yan bersih, marmer yang mewah dan klasik yang unik. Gunakan unsur kayu dan garis bersih khas Japandi pada kabinet atas dan blacksplash. 

Kemudian gunakan warna kesukaan Anda, namun dianjurkan warna-warna kalem sebagai warna kabinet bawah. Lalu gunakan unsur marmer pada countertops dan tegel dengan pola yang unik pada lantai dapur.

Baca Juga: Apakah Kitchen Island Akan Segera Ditinggalkan Dalam Dekorasi Dapur?

Dapur estetik tanpa kabinet

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Etty (@rumakeenan)

Dapur estetik tanpa kabinet ini menggunakan gaya dapur tradisional. Di mana meja dapur dibangun permanen menggunakan tegel. Nah, bagian bawah meja dapur bisa Anda gunakan sebagai ruang penyimpanan dan ditutup dengan goren. 

Kunci utama dapur estetik ini adalah menggunakan palet warna netral yaitu putih, coklat dan hitam. Kemudian, menambahkan unsur tanaman dan lampu dinding yang mempercantik tampilan dapur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News