HOME, Santai

Tampilan Makeup Kurang Halus? Yuk, Simak Tips Hindari Hasil Makeup Cakey

Tampilan Makeup Kurang Halus? Yuk, Simak Tips Hindari Hasil Makeup Cakey

MOMSMONEY.ID - Membuat tampilan make up yang halus dan flawless bukanlah hal yang mudah. Hasil make up yang cakey atau nampak tebal bisa saja terjadi dan memperburuk tampilan make up.

Tampilan makeup yang cakey tentu saja bisa dihindari dengan memperhatikan beberapa tips dan tricknya. Yang tentunya akan sangat berguna bagi pemula dalam dunia makeup.

Maka dari itu penting untuk memperhatikan 5 hal berikut ini agar terhindar dari hasil make up yang cakey.

Baca Juga: Deretan MUA Langganan Selebriti Indonesia

Kondisi kulit

Tampilan make up yang cakey bisa diakibatkan dari kondisi kulit yang kering dan kurang hidrasi. Maka dari itu gunakanlah moisturizer sebelum memulai proses make up. Jangan lupa untuk menggunakan primer yang berbentuk gel untuk menutup pori-pori dan menambah kelembapan.

Porsi make up

Kebanyakan make up yang cakey adalah karena terlalu banyaknya porsi produk make up yang digunakan. Jangan terlalu banyak menggunakan foundation dalam sekali pakai. Ada baiknya menggunakan foundation sedikit demi sedikit untuk build up make up yang lebih halus dan merata.

Jangan berlebihan

Anda bisa menggunakan concealer pada bagian tertentu saja, jangan mendempulnya kembali dengan bedak yang berlebih. Penggunaan brush juga lebih disarankan agar bedak tabur yang digunakan tidak berlebihan dan malah membuat make up yang cakey.

Baca Juga: Catat! 10 Perawatan Sebelum Menikah Untuk Wanita, Tampil Cantik di Hari Pernikahan

Penggunaan beauty blender

Beauty blender atau makeup sponge dapat memberikan tampilan make up yang flawless jika digunakan dengan tepat. Pastikan beauty blender atau sponge ada pada kondisi lembab dan tidak terlalu kering. Agar makeup dapat tercampur dengan baik dan merata.

Produk powder

Produk make up yang berbentuk powder akan lebih susah menyatu dengan kulit. Sehingga membuat tampilan make up menjadi kurang rapih dan cakey. Ganti produk powder Anda dengan produk-produk yang berbentuk cream atau liquid agar kebih mudah menyatu dengan produk makeup lainnya dan tentunya dengan kulit Anda.

Selanjutnya: Ingin Kulit Sehat dan Glowing? Yuk, Rutin Konsumsi Vitamin Berikut Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News