Santai

RIP Pele, Tostao: Pele Adalah Gabungan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

RIP Pele, Tostao: Pele Adalah Gabungan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

MOMSMONEY.ID - Rest in peace (RIP) Rei. Pele meninggal dunia di usia 82 tahun. Sang legenda sepak bola Brasil ini tutup usia di Rumah Sakit Israelita Enstein. Bagi Tostao, tak pernah ada pemain yang bisa menandingi Pele. 

Tostao adalah mantan pemain sepakbola Brasil. Dia juga bermain cemerlang bersama Pele. Saat ini, Tostao berusia 75 tahun dan telah alih profesi menjadi dokter bedah. 

Baca Juga: Kabar Duka Pesepakbola Brasil Pele Meninggal Dunia, Begini Kondisi Terakhirnya

Mantan pemain Brasil bernama lengkap Eduardo Goncalves de Andrade ini menyebut Pele adalah pemain sepak bola yang luar biasa. Melansir laman FIFA, Tostao menyebutkan, Pele adalah pemain yang sempurna tanpa cacat. 

Pele digambarkan sebagai seorang pemain sepak bola tanpa cacat. Jika disuruh membandingkan, Tostao bahkan menyebut Maradona tak bisa bermain apik melebihi Pele, yang kini keduanya telah meninggal. 

Maradona spektakuler, tetapi dia tidak mencetak gol sebanyak Pele. Lionel Messi spektakuler, tapi dia tidak menyundul bola dan bisa menendang dengan kedua kaki seperti Pele.  

Cristiano Ronaldo juga pemain yang luar biasa, namun dia tidak memberikan operan luar biasa seperti Pele.

Baca Juga: Begini Reaksi LeBron Hingga Neymar Saat Lionel Messi Angkat Trofi Piala Dunia 2022

"Jika Anda mengambil kualitas Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dan menggabungkannya, Anda baru akan memiliki pemain yang bisa dibandingkan dengan Pele," ungkap Tostao, dilansir dari laman FIFA. 

Kini, Pele telah meninggal dunia dengan meninggalkan banyak prestasi dan inspirasi bagi para pemain muda. Selamat jalan & RIP Pele.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News