Santai

Moms, Ternyata BUMN Jadi Lembaga Paling Diminati Gen Z

Moms, Ternyata BUMN Jadi Lembaga Paling Diminati Gen Z

MOMSMONEY.ID -  Baru-baru ini, Markplus melakukan survei tempat kerja yang paling diminati oleh generasi Z. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menjadi tempat kerja yang paling unggul. 

Jika dilihat berdasarkan kategori status ketenagakerjaan, mahasiswa dan fresh graduates lebih memilih bekerja di BUMN. “sedangkan first jobber atau pencari kerja pertama memilih swasta lokal atau nasional,” tulis Manager MarkPlus QuickSurvey Aniza dalam laporannya. 

Referensi Tepat Kerja Gen Z

Sebanyak 58% responden memilih BUMN sebagai referensi tempat kerja. Kemudian disusul oleh perusahaan swasta dan nasional, mencapai 49,2%.  Setelah itu, generasi Z baru memilih lembaga pemerintahan atau kementerian, dan terakhir multinasional. 

"BUMN unggul sebagai jenis lembaga atau perusahaan yang paling diminati Gen Z salah satunya karena mengadopsi AKHLAK sebagai core values mereka," ujar Aniza. 

Baca Juga: Berikut Cara Tetap Survive Menjadi Generasi Sandwich

Survey ini dilaksanakan oleh MarkPlus untuk mengupas tempat kerja ideal ala generasi Z. Survei Employer Branding Index 2022 melibatkan 1.150 generasi Z dengan rentang usia 18-25 tahun dari latar belakang mahasiswa, fresh graduate, serta first jobber. 

Loyalitas pegawai merupakan faktor penting bagi keberlangsungan suatu lembaga. Menurut Gartner, laju pergantian karyawan (turnover rate) diperkirakan 50-75% lebih tinggi jika dibandingkan dengan periode sebelum pandemi COVID-19. Posisi/jabatan dalam suatu perusahaan diestimasikan 18% lebih lama untuk terisi dibandingkan sebelum pandemi.

Baca Juga: Tips Untuk Generasi Milenial dan Gen Z Dalam Mengelola Keuangan

Dengan demikian, mempertahankan pegawai menjadi suatu hal yang sangat krusial, terlebih untuk konteks waktu saat ini. Demi meminimalisir angka turnover, lembaga maupun perusahaan perlu memastikan pegawai mereka memiliki ketertarikan untuk berkarier dalam lembaga mapun perusahaan yang bersangkutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News