HOME, InvesYuk

IHSG Ditutup Perkasa Hari ini, Selasa (15/11)

IHSG Ditutup Perkasa Hari ini, Selasa (15/11)

MOMSMONEY.ID - Sempat melemah di akhir perdagangan kemarin, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 35.18 poin atau 0,53% ke level 6.651.21 pada Selasa (16/11).

Kenaikan IHSG ditopang sembilan sektor dari total 11 sektor di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sektor yang menguat paling tinggi adalah sektor barang baku 0,93%, sektor keuangan 0,82%, sektor barang konsumen primer 0,74%, sektor transportasi 0,68%, sektor perindustrian 0,37% dan sektor energi 0,33%.

Disusul sektor properti dan real estate yang juga naik 0,25%, lalu disusul sektor kesehatan menanjak 0,18%. Hanya dua sektor yang turun yakni sektor teknologi 0,51% dan sektor barang konsumen non primer 0,17%.

Baca Juga: Inilah 4 Manfaat Santan untuk Wajah, Membuat Kulit Sehat dan Kenyal

Total volume perdagangan saham di BEI hari Selasa mencapai 26,18 miliar saham dengan total nilai transaksi Rp 12,34 triliun. Ada 250 saham yang berakhir di zona hijau, 250 saham yang ditutup di zona merah dan 169 saham lainnya stagnan.

Analis Panin Sekuritas, William Hartanto menilai penguatan IHSG hari ini ditopang rilis data BPS yang mencatatkan surplus perdagangan pada bulan Oktober sebesar USD 5,7 miliar. William melihat hasil yang positif didorong oleh kenaikan harga komoditas global yang meningkatkan nilai ekspor pada sektor pertambangan dan pertanian. "Selebihnya, terdapat perpanjangan PPKM hingga 29 November dimana terdapat 5 kabupaten/kota baru di pulau Jawa-Bali yang masuk ke dalam level 1," ujar William dalam risetnya.

Penguatan IHSG hari ini diakui William juga didukung penguatan di bursa Asia. Dimana penguatan didorong sentimen positif dari pertemuan antara AS dan China. "Pertemuan antara Joe Biden dan Xi Jinping berjalan baik dan mengurangi tensi antara kedua negara tersebut," ungkapnya.

Baca Juga: Promo Makeup dan Skincare Mineral Botanica, Ada Diskon s/d 70% hingga Akhir November

Secara teknikal, William mencatat IHSG hari ini berhasil mempertahankan level supportnya yaitu 6.600. Untuk perdagangan besok, Rabu (17/11), IHSG berpotensi melanjutkan penguatan kembali. Diperkirakan IHSG bergerak di rentang 6.600 sampai 6.700.

Adapun saham yang bisa dicermati pelaku pasar yaitu BGTG, BSDE, FILM, dan TPIA.

Selanjutnya: Ketahui Cara Membuat Toner Alami untuk Perawatan Wajah di Rumah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News