HOME, Santai

Fatherhood, Ungkap Cerita Suka Duka Jadi Ayah Tunggal

Fatherhood, Ungkap Cerita Suka Duka Jadi Ayah Tunggal

MOMSMONEY.ID - Menjadi orang tua tunggal bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Mengurus anak dengan dua orang tua saja kadang masih membuat kewalahan, apalagi jika harus mengurus anak seorang diri. 

Melihat ibu sebagai orang tua tunggal mungkin bukanlah hal asing yang dapat ditemui. Namun menjadi seorang ayah tunggal tentunya juga memiliki beban yang sama dengan menjadi ibu tunggal ya.

Fatherhood, film yang mengangkat cerita kehidupan seorang ayah tunggal yang harus membesarkan anaknya seorang diri menunjukkan bahwa menjadi ayah tunggal bukanlah hal yang mudah.

Mengungkap cerita suka duka menjadi seorang ayah tunggal, cerita pada film ini diangkat dari buku karya Logelin berjudul Two Kisses for Maddy: A Memoir of Loss and Love. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Buku Parenting yang Menarik untuk Dibaca

Dibintangi oleh Kevin Hart, Alfre Woodard, dan Lil Rey Howery, film ini menceritakan Matt Logelin (Kevin Hart) yang harus menjadi ayah tunggal dan membesarkan anaknya seorang diri setelah kematian istrinya Liz (Deborah Ayorinde) sehari setelah kelahiran anak perempuan mereka. 

Film yang berhasil menampilkan sisi lain Kevin Hart ini menuai banyak pujian dan ditunjukkan dengan rating 6.7/10 yang diberikan imdb untuk film ini. Rottentomatoes juga memberikan rating 66% untuk film dengan genre drama komedi ini.

Namun jangan khawatir, walaupun dituntut untuk memerankan peran seorang ayah, sisi jenaka Kevin Hart tetap dapat Anda saksikan dalam film ini.

Fatherhood dapat Anda jadikan pilihan untuk ditonton bersama keluarga saat weekend nanti. Jangan lupa untuk siapkan tissue saat menonton film ini ya moms. Rating PG 13 diberikan bagi yang ingin menonton film ini, maka Anda tetap harus mengawasi anak Anda selama menonton film ini ya, Moms.

Selanjutnya: Rindu Akting 5 Queen of Korean Drama? Tonton Deretan Drama Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News