Santai

Cara Buka Rekening BNI Online Mudah, Cukup dengan Selfie

Cara Buka Rekening BNI Online Mudah, Cukup dengan Selfie

MOMSMONEY.ID - Kini, banyak perbankan yang melayani pembukaan rekening online bisa dari rumah. Salah satunya, BNI. Yuk, simak cara buka rekening BNI online cukup dengan selfie di sini. 

Dengan buka rekening BNI online, Anda bisa mendapatkan hadiah menarik, seperti Saldo LinkAja hingga Rp 175.000 berlaku hingga Maret 2023 dan  e-voucher belanja di Shopee hingga Rp 150.000 berlaku hingga 31 Desember 2022. 

Buka tabungan BNI online, Anda bisa memilih Tabungan BNI Taplus, BNI Taplus Muda, dan BNI Taplus Bisnis. Anda bisa memilih jenis tabungan tersebut sesuai dengan kebutuhan Anda.

Baca Juga: Favorit Semua Orang, Ini Sederet Manfaat Tempe yang Sayang untuk Dilewatkan

Simak cara buka rekening BNI online beserta syaratnya di sini. 

Syarat dokumen untuk buka rekening BNI online  yang perlu disiapkan

  1. e-KTP
  2. NPWP jika ada
  3. Tanda tangan di atas kertas putih
  4. Pulsa SMS untuk menerima kode OTP

Cara buka rekening BNI online

  1. Buka aplikasi BNI Mobile Banking dan pilih Buka Rekening BNI. 
  2. Pilih Pembukaan Rekening BNI Taplus.
  3. Kemudian klik Daftar dan pahami Syarat & Ketentuan dan klik Saya Setuju.
  4. Pilih jenis tabungan antara lain Taplus, Taplus Muda dan Taplus Bisnis.
  5. Kemudian pilih Selanjutnya. 
  6. Masukkan data diri Anda dan klik Selanjutnya. 
  7. Unggah foto yang dibutuhkan dan klik Selanjutnya. 
  8. Masukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS ke No. HP Anda. 
  9. Buat kode PIN Baru Anda dan klik Selanjutnya. 

Anda dapat melakukan pengambilan kartu debit fisik melalui BNI DigiCS atau kantor cabang BNI terdekat. Khusus untuk buku tabungan, hanya tersedia di kantor cabang BNI.

Jangan lupa membawa e-KTP dan bukti pembukaan rekening Anda saat mengambil kartu debit dan buku tabungan. 

Cara registrasi dan aktivasi BNI Mobile Banking

  1. Buka aplikasi BNI Mobile Banking dan pilih Registrasi. 
  2. Baca Syarat dan Ketentuan kemudian klik Saya Setuju. 
  3. Isi data diri yang diperlukan dan buat User ID kemudian klik Daftar. 
  4. Masukkan Kode Registrasi yang dikirimkan ke e-mail Anda. 
  5. Masukkan Kode OTP yang dikirim melalui SMS ke No. HP Anda. 
  6. Buat MPIN dan Password Transaksi. 

Baca Juga: Cara Menabung Terbaik Bagi Pemula ala Bank Jago

Demikian informasi lengkap cara buka rekening BNI online, syarat buka rekening BNI online dan cara registrasi dan aktibasi BNI Mobile Banking. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News