Santai

7 Jenis Bra yang Wajib Dimiliki Perempuan, Sudah Tahu?

7 Jenis Bra yang Wajib Dimiliki Perempuan, Sudah Tahu?

MOMSMONEY.ID - Sebelum membeli, ada baiknya mengetahui beberapa jenis bra yang setidaknya harus dimiliki perempuan berikut ini.

Menggunakan bra masih menjadi keharusan bagi beberapa wanita, terutama jika sedang melakukan aktivitas di luar rumah.

Bra memiliki banyak jenis yang telah disesuaikan dengan fungsinya masing-masing. Wanita pun juga pasti memiliki beberapa koleksi bra dengan jenis dan fungsi yang berbeda.

Baca Juga: Ingin Tetap Langsing Saat Liburan? Ini 5 Tips Kontrol Berat Badan Saat Liburan

Tak perlu takut dan khawatir jika tidak tahu jenis jenis bra. Berikut beberapa jenis bra yang setidaknya harus ada pada lemari baju wanita:

Strapless

Strapless berguna saat digunakan pada pakaian yang mengekspos daerah bahu atas hingga punggung belakang. Sebab, bra jenis ini tidak memiliki tali namun dapat memberikan support yang baik pada bagian dada.

Bralette

Bralette adalah bra yang memiliki bentuk tipis, tidak memiliki kawat pada bagian penyangganya, dan juga tidak dilengkapi dengan padding atau busa. Desain bralette juga telah dibuat sehingga bagian depan dapat tertutupi dengan baik dibanding bagian lainnya.

Push up

Push up bra memiliki fungsi untuk menambahkan volume pada bagian dada. Bra jenis ini memiliki padding atau busa yang tebal pada bagian bawah cup sehingga bisa membantu untuk menyangga dan memberi volume lebih pada dada.

Baca Juga: 6 Fashion Item Ini Bakal Jadi Tren Fashion 2023, Cari Tahu Yuk

Plunge

Plunge adalah jenis bra yang memiliki potongan rendah pada bagian tengahnya. Sehingga, bra jenis ini akan cocok digunakan pada baju yang memiliki potongan V-neck seperti kaos atau dress.

Convertible

Convertible bra merupakan jenis bra yang wajib dimiliki wanita. Beha ini merupakan bra yang paling fleksibel karena talinya bisa dilepas maupun diatur dengan berbagai model. Alhasil, dapat digunakan dalam segala bentuk jenis baju.

T-Shirt

T-Shirt bra merupakan bra dengan desain tipis dan nyaman layaknya bahan pakaian kaos. Tapi,  bra ini juga bisa memberikan support yang baik bagi wanita dalam melakukan kegiatan sehari-hari.

Sport bra

Sport bra adalah bra yang di desain untuk memberikan support dan mencegah ketidaknyamanan saat seorang wanita melakukan kegiatan fisik seperti berolahraga.

Bahan yang digunakan untuk mendesain sport bra juga biasanya terbuat dari bahan yang menyerap keringat dan nyaman.

Jika sudah tahu jenis bra yang sebaiknya dimiliki perempuan, jangan lupa untuk memiliki satu di lemari, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News