HOME, Santai

6 Rekomendasi Film Pendek Wajib Ditonton di Youtube

6 Rekomendasi Film Pendek Wajib Ditonton di Youtube

MOMSMONEY.ID - Film pendek bisa menjadi alternatif untuk anda yang ingin mencari hiburan lain. Youtube, kini menyajikan banyak sekali pilihan film pendek. Film-film pendek ini kebanyakan di produksi oleh komunitas-komunitas film yang tersebar di seluruh Indonesia. 

Bosen dengan tayangan yang mainstream, film-film ini bisa memberikan sudut pandang baru setelah menontonnya. Berikut 6 rekomendasi film pendek wajib ditonton di Youtube pilihan momsmoney.id.

1. Tinuk

Menceritakan tentang bu ciput yang ingin punya smartphone yang ditawari sales di rumahnya. Sayangnya, sang suami yang hanya bekerja sebagai tukang parker tidak bisa memenuhi karena uangnya yang pas-pasan. Sampai mana bu ciput meyakinkan suami untuk membelikan smartphone impiannya?

2. Asa

Shinta, anak SMA yang mengalami kekerasan seksual dari pacarnya ini berusaha menyelesaikan masalahnya yang semakin rumit. Film ini merupakan film yang diangkat dari kisah nyata para penyintas kekerasan seksual. 

Baca Juga: Rekomendasi Film Indonesia untuk Ditonton Selama PPKM Darurat

3. Hitlove

Film bergenre komedi ini menghadirkan tokoh si cupid. Si dewa cinta yang siapapun mendadak jatuh cinta jika Tekena panah asmara yang dibidiknya. Anda akan terhidub dengan tingkah kocak si cupid.

4. On Friday Noon

Kalau buat anda yang kadang malas untuk sholat jumat, film ini akan menampilkan sudut pandang yang berbeda untuk memaknai beribadah. On Friday Noon menceritakan tentnag perjalanan transgender untuk bisa sholat jumat. 

 Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Indonesia tentang Pantai dan Laut

5. Singsot

Film ini menceritakan mitos larangan bersiul di malam hari. Si tokoh berusaha untuk tidak percaya dan pada akhirnya ia mengalami kejadian yang membuat ia sadar, kenapa neneknya selalu melarangnya bersiul saat malam hari. 

6. Unbaedah

Bercerita tentnag makna antikorupsi. Korupsi bukan sekedar mencuri uang negara, namun banyak hal sepele dalam kehidupan sehari-hari yang kadang ada saja orang yang mencoba untuk melakukan Tindakan ini.

Nikmati waktumu di rumah untuk menonton film-film yang menawarkan sudut pandang yang berbeda.  

Selanjutnya: Ini 4 Rekomendasi Film Tentang Perjuangan Wanita Meraih Cita-Cita

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News