HOME, Keluarga

6 Fakta Seputar Anak Sulung Berdasarkan Penelitian, Lebih Pintar dan Bossy

6 Fakta Seputar Anak Sulung Berdasarkan Penelitian, Lebih Pintar dan Bossy

MOMSMONEY.ID - Setiap anak dilahirkan dengan karakteristik yang berbeda satu sama lain. Meskipun lahir dari rahim yang sama, namun sering kali kakak beradik memiliki kepribadian yang sangat bertolak belakang.

Jika anak bungsu lekat dengan karakter manja, lalu bagaimana dengan anak tertua atau yang populer disebut sebagai anak sulung?

Ternyata, ada lho beberapa penelitian yang telah berhasil mengungkapkan karakter yang umum dimiliki oleh para anak sulung. Melansir CafeMom, inilah 6 fakta seputar anak sulung yang menarik untuk Anda simak.

Baca Juga: Anak Insomnia, Coba 7 Cara Sederhana Ini untuk Mengatasinya

1. Anak sulung dilahirkan untuk belajar

Sebagai anak sulung, apakah Anda merasa bahwa Anda lebih banyak tahu dibandingkan saudara Anda? Atau, sebagai adik, apakah Anda sering berpikir bahwa kakak tertua Anda jauh lebih pintar dari Anda?

Faktanya, anak sulung memang benar-benar dilahirkan untuk belajar. Temuan ini diungkapkan oleh sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Research in Personality pada tahun 2013.

Para peneliti di Belgium's Ghent University juga menemukan bahwa urutan kelahiran memengaruhi tujuan seumur hidup anak. Mereka mengatakan bahwa anak tertua secara alami cenderung ingin "menguasai" atau "belajar", sedangkan anak kedua cenderung ingin "menang". Adapun penelitian lain menunjukkan bahwa anak sulung (dan anak tunggal) cenderung memilih karir yang berorientasi akademis dibandingkan dengan adik-adik mereka.

2. Anak sulung lebih pintar

Dibandingkan adik-adiknya, anak sulung memiliki IQ yang cenderung lebih tinggi. Wow! Apakah benar demikian?

Anggapan ini didukung oleh sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Science yang mengungkapkan bahwa terdapat kesenjangan tingkat kecerdasan antara anak sulung laki-laki dengan anak laki-laki yang lahir setelahnya, di mana si anak sulung lah yang unggul. Bahkan, anak tertua (adik dari anak sulung yang sudah meninggal) juga cenderung tampil lebih baik dalam tes IQ.

3. Anak sulung perempuan cenderung bossy

Para peneliti di Southern California Child Study Center menemukan bahwa sifat bossy atau suka memerintah lebih lazim terjadi pada anak sulung dibandingkan anak yang lahir di bawahnya. Dan, daripada laki-laki, anak sulung berjenis kelamin perempuan diklaim cenderung lebih mendominasi dalam hal memerintah atau bisa dikatakan lebih bossy.

Wah, apakah Anda adalah anak sulung perempuan dan tak jarang mendapatkan predikat "bossy" dari orang-orang di sekitar Anda?

4. Terkadang, anak sulung lebih kreatif

Para ilmuwan di Washington University in St. Louis telah mempelajari perihal hubungan antara saudara kandung dan mereka menemukan bahwa anak sulung cenderung lebih kreatif daripada anak yang lahir setelahnya. Fakta ini ditemukan ketika anak sulung tersebut memiliki adik berbeda jenis kelamin atau jika si adik berumur kurang dari 3 tahun lebih muda dari mereka.

Perbedaan usia yang lebih kecil antara anak sulung dengan adik-adiknya memungkinkan mereka untuk memiliki lebih banyak waktu untuk bermain dan secara otomatis membentuknya menjadi lebih kreatif. Sebaliknya, perbedaan usia yang jauh cenderung mendorong anak sulung untuk mengisi peran pengganti orang tua.

5. Anak sulung lebih kurus

Sebuah penelitian di New Zealand yang dipublikasikan di The Endocrine Society's Journal of Clinical Endocrinology & Metabolism menemukan bahwa anak sulung berisiko terkena diabetes dan cenderung lebih tinggi dan lebih ramping daripada adik-adiknya.

Mengapa? Para ilmuwan tersebut berpikir bahwa adik-adik dari si sulung lahir melalui rahim ibu yang mengalami perubahan setelah kehamilan anak pertamanya.

6. Anak sulung berada di bawah pengasuhan yang lebih keras

Para ekonom dari Duke University dan Washington University pernah membahas topik tentang hubungan antara aturan orang tua dengan urutan kelahiran anak mereka.

Mereka menemukan bahwa saudara kandung yang lahir lebih awal cenderung tunduk pada aturan yang ketat dan pemantauan orang tua. Selain itu, anak sulung juga lebih mungkin menghadapi konsekuensi yang lebih keras ketika melakukan kesalahan daripada saudara kandungnya yang lebih muda.

Nah, itulah 6 fakta seputar anak sulung berdasarkan beberapa penelitian yang pernah dilakukan oleh para ilmuwan. Dari keenam fakta tersebut, adakah yang sesuai dengan karakteristik Anda sebagai seorang anak sulung?

Selanjutnya: Anak Sering Marah Tidak Wajar, Inilah 5 Penyebabnya yang Tak Terduga

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News