HOME, Bugar

5 Cara Efektif Menghilangkan Karang Gigi yang Sangat Mengganggu

5 Cara Efektif Menghilangkan Karang Gigi yang Sangat Mengganggu

MOMSMONEY.ID - Karang gigi dapat muncul di sela-sela gigi, serta di atas atau di bawah garis gusi. Bila diraba menggunakan lidah, teksturnya cenderung kasar.

Karang gigi dapat dilihat dengan mata telanjang, berwarna putih kekuningan atau putih kecokelatan. Semakin gelap warna karang, itu artinya plak yang menumpuk semakin banyak dan menebal.

Karang gigi yang dibiarkan terus menerus dapat muncul semakin banyak dan mengiritasi gusi. Untungnya, ada sejumlah cara menghilangkan karang gigi serta membersihkannya agar tidak semakin parah, seperti berikut ini.

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Mengecilkan Pipi Tembam Agar Tampak Tirus

1. Mengganti sikat gigi secara rutin

Ganti sikat gigi setiap 3–4 bulan atau ketika bulu sikat mulai terlihat rusak dan tidak lagi efektif untuk membersihkan gigi. Selain itu, pilihlah sikat gigi berbulu lembut, terutama bagi Anda yang memiliki gigi sensitif.

2. Menggunakan pasta gigi mengandung fluoride

Pasta gigi yang mengandung fluoride dapat membuat permukaan gigi lebih keras, sehingga memberikan perlindungan lebih pada gigi dari terbentuknya plak dan risiko gigi berlubang.

3. Menyikat gigi secara teratur

Cara menghilangkan plak pada gigi paling efektif adalah dengan menyikat gigi dua kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari. Menyikat gigi secara rutin dapat mengangkat sisa makanan, mencegah pembentukan plak, dan menghancurkan plak yang mulai terbentuk.

4. Menggosok gigi dengan baking soda

Cara lainnya yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan karang gigi yang membandel adalah menggosok gigi dengan menggunakan baking soda. Tidak hanya efektif, cara ini diklaim aman untuk dicoba.

Soda kue mampu untuk menghilangkan plak tanpa merusak enamel gigi Anda. Dalam sebuah studi juga menunjukkan bahwa pasta gigi yang mengandung soda kue lebih efektif mengurangi jumlah plak.

Baca Juga: Berbagai Jenis Keju dan Manfaatnya untuk Kesehatan

5. Berkumur dengan obat kumur

Obat kumur mengandung antiseptik untuk membunuh bakteri di antara gigi dan lidah. Pilihlah obat kumur yang mengandung cetylpyridinium chloride, fluoride, atau peroxide untuk mencegah plak dan gigi berlubang.

Anda pun perlu membatasi konsumsi makanan dan minuman manis, seperti permen, es krim, cokelat, atau minuman bersoda. Jangan lupa untuk segera menyikat gigi setelah mengonsumsi makanan manis agar bakteri penyebab kerusakan gigi dan gusi tidak berkembang.

Selain cara menghilangkan plak pada gigi di atas, Anda juga dapat menghilangkan plak dengan perawatan scaling. Satu hal yang juga perlu Anda ingat adalah lakukan pemeriksaan rutin ke dokter gigi setiap 6 bulan agar kesehatan gigi bisa selalu terjaga.

Selanjutnya: Konsumsi Bayam Merah untuk Meningkatkan Kesehatan Tulang dan Gigi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News