HOME, Bugar

Pernah Memencet Jerawat? Inilah Akibat yang Akan Terjadi

Pernah Memencet Jerawat? Inilah Akibat yang Akan Terjadi

MOMSMONEY.ID - Apakah anda pernah memecet jerawat? dengan memencet jerawat, Anda berharap jerawat di wajah bisa segera hilang. Namun, hal tersebut kadang tidak sepenuhnya benar.

Memencet jerawat yang sedang meradang malah akan membuat kulit menjadi iritasi dan memunculkan bekas jerawat. Agar anda memahami akibat yang akan terjadi, berikut alasan tidak boleh memencet jerawat dilansir dari evamuliaclinic.com, yaitu : 

1. Terjadi Iritasi Kulit

Ilustrasi Jerawat

Akibat yang terjadi saat memencet jerawat pertama adalah terjadinya iritasi kulit. Saat Anda memencet jerawat yang sedang meradang, maka menyebabkan terbukanya luka baru pada wajah. Luka jerawat yang ada di wajah, tidak bisa hanya ditutup dengan perban atau plester luka.

Luka tersebut biasanya akan tetap terbuka begitu saja bahkan hingga mengering. Ketika ada bagian tubuh terluka, maka akan sangat mudah bagi bakteri untuk masuk ke dalam. Sehingga, jerawat baru akan muncul hanya dalam hitungan jam saja.

Belum lagi, bila tangan yang Anda gunakan tidak bersih saat memencet jerawat, sehingga bakteri akan semakin cepat masuk ke kulit Anda.

Selain menimbulkan jerawat baru, efek akibat jerawat dipencet yaitu menimbulkan infeksi yang bisa menyebabkan peradangan bahkan pembengkakan.

Masalah jerawat bisa semakin parah, untuk mengatasi ini Anda bisa saja membutuhkan biaya yang banyak untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit. 

Baca Juga: Intip Pola Makan yang Baik untuk Usia 40 Tahun-an, Yuk!

2. Munculnya Bekas Jerawat

Bopeng

Akibat yang akan terjadi selanjutnya adalah munculnya bekas jerawat. Anda harus tahu bahwa jerawat yang tidak dipencet, biasanya sering menimbulkan bekas jerawat berupa bintik hitam yang mengganggu penampilan wajah. 

Apalagi dengan jerawat yang dipencet, bekas jerawat yang ditimbulkan bisa lebih berat resikonya. Bekas jerawat tidak hanya terbatas berupa bintik hitam saja tetapi juga berupa bopeng atau bahkan meninggalkan bekas seperti lubang pada wajah. Tentu saja, kondisi kulit semakin buruk. 

Oleh karena itu, sebaiknya Anda mulai menghentikan kebiasan memencet jerawat. Bukan membuat jerawat hilang, malah akan memunculkan masalah kulit baru.

Walaupun Anda merasa sangat gemas ingin memencet, tapi ingatlah akibat yang akan terjadi ke kulit wajah Anda. 

Selanjutnya: 4 Rekomendasi Serum Wajah Berdasarkan Kebutuhan Kulit Anda, Cari Tahu di Sini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News