HOME, Keluarga

Mengenal Diffuser Feromon untuk Kucing dan Manfaatnya

Mengenal Diffuser Feromon untuk Kucing dan Manfaatnya

MOMSMONEY.ID - Kucing yang stres dapat menimbulkan masalah kesehatan lain di tubuhnya. Oleh karena itu, mengatasi stres pada kucing sangat penting untuk dilakukan.

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengetahui penyebabnya. Kemudian, mengatasi stres kucing berdasarkan penyebabnya.

Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi stres pada kucing. Salah satu cara mengatasinya yang mudah adalah dengan menggunakan diffuser feromon.

Baca Juga: Kucing Tahu Saat Dipanggil? Ini Hasil Penelitiannya

Mengenal Diffuser Feromon untuk Kucing

Dilansir dari Itchpet, feromon adalah bahan kimia penciuman (atau aroma) yang diproduksi dan dilepaskan oleh kelenjar aroma berbeda yang ditemukan pada bantalan kaki, pantat, puting, dan kepala kucing.

Kucing biasanya meninggalkan feromon mereka dengan menggosokkan kepalanya atau menggaruk-garuk benda.

Sementara diffuser feromon untuk kucing, mengandung bahan kimia sintesis yang meniru berbagai feromon alami yang dikenal dapat menenangkan kucing.

Alat ini seperti penyegar udara elektronik pada umumnya, mereka dicolokkan ke outlet listrik standar dan memerlukan penggantian kartrid secara berkala.

Bagaimana Diffuser Feromon Kucing Bekerja?

Alih-alih menyemprotkan aroma minyak esensial, diffuser feromon untuk kucing akan melepaskan feromon kucing versi sintesis yang terasa enak. Aroma ini tidak berpengaruh pada anjing dan tidak terdeteksi oleh penciuman manusia.

Dilansir dari Great Pet Care, ada dua jenis campuran feromon yang digunakan untuk menghilangkan stres kucing, yakni feromon menenangkan dan feromon multi-kucing.

Campuran feromon yang menenangkan meniru feromon wajah kucing. Ini sangat membantu untuk rumah dengan satu kucing. Feromon ini membantu kucing merasa aman dan terlindungi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sisir Bulu Hewan Peliharaan yang Mudah Digunakan

Sementara feromon multi-kucing, meniru feromon yang dikeluarkan induk kucing untuk menenangkan anak-anaknya. Ini dapat membantu kucing merasa nyaman di hadapan kucing lainnya, sehingga cocok digunakan untuk rumah dengan banyak kucing.

Beberapa kucing akan merespons diffuser feromon ini dalam 2 hingga 4 hari, tetapi setiap kucing dapat berbeda-beda.

Pastikan Anda menempatkan alat ini di ruangan tempat kucing peliharaan biasa nongkrong dan menghabiskan waktu.

Gunakan diffuser feromon selama minimal 1 bulan untuk memastikan kucing Anda mendapatkan manfaatnya dan isi ulang setiap bulan.

Manfaat Diffuser Feromon untuk Kucing

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa diffuser feromon kucing efektif dalam mengurangi perilaku umum yang berhubungan dengan kecemasan.

Perilaku ini meliputi, masalah kotak kotoran, spraying, vokalisasi berlebihan, perilaku destruktif, perilaku agresif, dan sering bersembunyi. Untuk kucing dengan kecemasan ringan, ini dapat memberikan kelegaan yang signifikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News