Santai

Little Women Betah di Peringkat Teratas, Berikut Jajaran Top Series Netflix Hari Ini!

Little Women Betah di Peringkat Teratas, Berikut Jajaran Top Series Netflix Hari Ini!

MOMSMONEY.ID - Serial-serial yang tayang di Netflix kerap mencatat popularitas dan antusiasme tinggi dari penontonnya. Bahkan, beberapa judul serial Netflix berhasil masuk dalam jajaran top series Netflix.

Hal tersebut disebabkan karena serial-serial tersebut memiliki episode dan cerita yang semakin menarik untuk ditonton penggemarnya.

Baca Juga: Seru! 4 Film Tentang Hacker Ini Ungkap Kelihaian Peretas Saat Lakukan Aksinya!

Berikut adalah daftar serial Netflix yang masuk jajaran teratas top series Netflix di Indonesia hari ini.

Little Women

Drakor Netflix yang semakin populer dari hari ke hari, berhasil menempati peringkat pertama top series Netflix hari ini. Kisah petualangan tiga saudara miskin yang mendapatkan uang miliaran ini menjadi makin seru. Terutama setelah ketiganya berhadapan dengan masalahnya masing-masing, namun terkait pada sebuah keluarga kaya raya yang misterius.

Young Lady and Gentleman

Di peringkat kedua top series Netflix hari ini masih juga diduduki oleh drama Korea. Drakor berjudul Young Lady and Gentleman ini merupakan drakor yang tayang di tahun 2021 namun berhasil menarik perhatian penonton drama di Netflix.

Drakor ini menceritakan tentang seorang perempuan yang bekerja menjadi pembantu untuk keluarga kaya di Korea karena menyediakan rumah tinggal. Namun ia malah mengetahui fakta naik turunnya keluarga kaya tersebut.

Baca Juga: Cocok Bagi Penakut! Ini 4 Rekomendasi Tontonan Horor Ringan di Netflix!

Narco-Saints

Walaupun sudah tayang lebih dari dua minggu, drakor Narco-Saints masih betah menempati posisi ketiga top series Netflix hari ini. Drakor aksi dan petualangan ini mengikuti kisah seorang pebisnis biasa yang bergabung dengan sebuah misi rahasia pemerintahan untuk menangkap bandar narkoba Korea yang beroperasi di Suriname. Menariknya, drama ini merupakan drama yang ceritanya juga diadaptasi dari kisah nyata.

Extraordinary Attorney Woo

Drama bergenre hukum ini berada pada posisi ke-empat top series Netflix hari ini. Serial drama Korea ini mengisahkan tentang seorang pengacara dengan spektrum autisme yang harus menangani kasus di sebuah firma hukum besar. Drakor yang memiliki popularitas tinggi semasa tayangnya ini masih masuk jajaran top series Netflix, walau sudah tamat.

Fate: The Winx Saga Season 2

Serial yang bergenre fantasi remaja, Fate: The Winx Saga Season 2, menempati peringkat kelima dalam jajaran top serie Netflix hari ini. Serial ini merupakan garapan dari sutradara Brian Young, yang juga pernah menggarap serial fantasi populer The Vampire Diaries.

Kali ini ceritanya akan berfokus pada kehidupan magis yang terjadi di sekolah sihir Alfea yang harus berhadapan dengan kenyataan dunia masa kini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News