HOME, Santai

Ketahui Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang Dialami Justin Bieber

Ketahui Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang Dialami Justin Bieber

MOMSMONEY.ID - Ramsay Hunt Syndrome saat ini sedang menimpa Justin Bieber. Hal ini menyebabkan sebagian wajah mengalami kelumpuhan. Jika tidak segera diobati, bisa jadi fatal.

Melalui akun media sosialnya, Justin Bieber ini mengaku tengah terserang penyakit bernama Ramsay Hunt Syndrome dan saat ini menghentikan semua kegiatannya terlebih dahulu.

Ramsay Hunt Syndrome sendiri adalah gangguan neurologis langka yang ditandai dengan kelumpuhan saraf wajah dan ruam pada telinga atau mulut. 

Baca Juga: Waspadai! Inilah Sederet Gejala Serangan Jantung yang Perlu Anda Ketahui

Untuk lebih jelasnya, dilansir dari Healthline, berikut ini adalah beberapa fakta Ramsay Hunt Syndrome yang dialami Justin Bieber, antara lain: 

1. Disebabkan oleh virus

Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang dialami Justin Bieber yang pertama karena disebabkan oleh virus. 

Ramsay Hunt Syndrome bisa juga disebabkan oleh virus Varicella-zoster, yang merupakan virus yang sama yang menyebabkan cacar air dan herpes zoster.

Untuk diketahui, virus ini bisa “bersemayam” dan hidup (tapi tidak aktif) selama beberapa dekade dalam tubuh orang yang pernah mengidap cacar air saat kecil. 

Virus ini bisa mengalami reaktivasi dan bisa jadi penyakit herpes zoster, atau dalam beberapa kasus, berkembang menjadi Ramsay Hunt Syndrome seperti yang dialami Justin Bieber.

Sayangnya, alasan mengapa virus aktif kembali dan memengaruhi saraf wajah belum diketahui dengan jelas.

2. Ramsay Hunt Syndrome bisa disembuhkan

Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang dialami Justin Bieber yang kedua adalah Ramsay Hunt Syndrome bisa disembuhan. 

Pengobatan yang paling umum dilakukan untuk Ramsay Hunt Syndrome adalah obat antivirus. Dokter mungkin juga merekomendasikan perawatan berdasarkan gejala spesifik yang dimiliki. 

Seperti obat pereda nyeri, obat antikejang, dan lain-lain. Obat tetes mata juga bisa diresepkan untuk membantu menjaga mata tetap terlumasi dan mencegah kerusakan kornea.

3. Kelumpuhan wajah bisa jadi permanen

Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang dialami Justin Bieber yang ketiga adalah kelumpuhan wajah yang dialami bisa jadi permanen. 

Jika sindrom ini segera diobati, komplikasi jangka panjang biasanya tidak akan terjadi. Namun, jika pengobatan tidak segera dilakukan, ada banyak risiko komplikasi serius. 

Salah satunya adalah kelemahan permanen pada otot-otot wajah atau kehilangan pendengaran. Pengidapnya juga mungkin tidak dapat menutup mata yang terkena sepenuhnya. 

Baca Juga: Manfaat Pisang untuk Kesehatan Tubuh yang Perlu Anda Ketahui

4. Gejalanya bukan cuma kelumpuhan wajah

Fakta Ramsay Hunt Syndrome yang dialami Justin Bieber yang trakhir adalah gejalanya bukan cuma kelumpuhan pada wajah saja. 

Gejala yang paling terlihat biasanya adalah kelumpuhan abnormal di wajah, dan juga ruam di dekat satu atau kedua telinga.

Ketika wajah lumpuh, otot-otot mungkin terasa lebih keras atau tidak bisa untuk dikendalikan, seolah-olah mereka kehilangan kekuatannya.

Ada juga muncul ruam yang biasanya tampak seperti lepuh merah berisi nanah. Bisa di bagian dalam, di luar, atau di sekitar telinga.

Dalam beberapa kasus, ruam juga bisa muncul di mulut, terutama di langit-langit mulut atau bagian atas tenggorokan. 

Itulah beberapa fakta mengenai penyakit yang dialami oleh Justin Bieber. Jika Anda mengalami gejala yang sama dengan yang dijelaskan tadi segera periksa ke dokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News