HOME, Bugar

Dua Bahan Alami Ini Dapat Menyamarkan Stretch Mark, Penasaran?

Dua Bahan Alami Ini Dapat Menyamarkan Stretch Mark, Penasaran?

MOMSMONEY.ID - Moms, apakah anda sedang mengalami stretch mark di kulit? Stretch mark adalah munculnya gurat-gurat pada permukaan kulit yang sering anda temukan di betis, perut, paha, bokong, dan lengan atas. Stretch mark biasanya akan dialami oleh ibu yang sedang hamil, penurunan dan kenaikan berat badan yang ekstrim.

Sebenarnya stretch mark tidak berbahaya untuk kesehatan, tetapi banyak wanita yang tidak percaya diri dan merasa hal tersebut menakutkan. Telah banyak produk krim, losion, salep, atau minyak tertentu dapat menghilangkan stretch mark. Namun, semua itu hanya bisa memudarkan stretch mark saja.

Melansir dari Jovee.id, butuh waktu berbulan-bulan bahkan bertahun agar stretch mark dapat hilang, setiap orang memilki waktu pemulihan yang berbeda. Semua tergantung dengan sifat genetik yang ikut berperan dalam pembentukan stretch mark di kulit. 

Namun, ada cara yang masih bisa anda lakukan untuk menyamarkan bahkan menghilangkan stretch mark yaitu dengan eksfoliasi kulit. Eksfoliasi kulit berfungsi untuk membantu menghilangkan sel kulit mati yang berlebih dan juga membuat kulit lebih halus. Berikut bahan eksfoliasi kulit yang bisa digunakan untuk menyamarkan stretch mark:

Baca Juga: Manfaat Bahan Charcoal Bagi Kesehatan Kulit dan Wajah

1. Madu.

Campurkan madu dengan garam dan gliserin. Kemudian oleskan pada bagian stretch mark yang ingin Anda hilangkan dan gosok dengan pelan-pelan. Biarkan hingga kering dan bilas menggunakan air sampai bersih.

2. Gula.

Jadikan gula sebagai scrub yang akan mengangkat sel kulit mati di atas stretch mark Anda sehingga warnanya akan pudar. Anda bisa mencampurkan satu sendok teh gula dengan minyak esensial atau madu, dan beberapa tetes perasan lemon. Gosokkan campuran tersebut setiap sebelum mandi.

Selain madu dan gula. Anda juga bisa menggunkan bahan alami lain seperti minyak zaitun, jarak, kelapa, lidah buaya, putih telur dan kentang. Memang bahan-bahan tersebut belum ada bukti ilmiah dapat menyamarkan stretch mark tetapi jika anda tidak memiliki alergi terhadap bahan tersebut, maka anda bisa mencobanya.

Namun, untuk mendapatkan hasil optimal, anda bisa langsung berkonsultasi dengan dokter kulit mengenai cara untuk menghilangkan stretch mark yang efektif dan sesuai dengan kondisi kulit anda.  

Selanjutnya: Ketahuilah Manfaat Sea Salt Untuk Kesehatan Kulit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News