HOME, InvesYuk

Crowdfunding Properti Jadi Sarana Belajar Bisnis

Crowdfunding Properti Jadi Sarana Belajar Bisnis

MOMSMONEY.ID -  Investasi lewat model urun dana pada properti ini bisa dimanfaatkan oleh siapa pun. Baik investor pemula maupun yang sudah berpengalaman.

 Andy Nugroho, perencana keuangan Advisors Alliance Group Indonesia, mengatakan, selama mereka sudah memiliki KTP ditambah memiliki uang jajan lebih, sebenarnya bisa mencoba investasi ini.

Biasanya ketika mulai investasi, kita akan dikirimi laporan perkembangan bisnisnya atau mungkin undangan gathering. Hal seperti ini bisa dimanfaatkan investornya untuk berlatih berbisnis.

"Uniknya dari crowdfunding ini bisa investasi di perusahaan bukan Tbk. Hitung-hitung belajar bisnis dan berbisnis dengan biaya lebih rendah," kata Andy.

Baca Juga: Selektif Pilih Crowdfunding, Cari yang Keuntungannya Masuk Akal

Dibandingkan crowdfunding pada bisnis lain, Andy bilang, yang berhubungan dengan properti memang jauh lebih aman. Misalnya, ketika manajemen tidak dapat mengatur keuangan dengan baik, paling tidak ada aset yang bisa dijual, yakni bangunan itu.

 Sementara jika di bidang lain, misalnya pada perusahaan startup digital, Andy melihat risikonya justru lebih besar. Memang secara bisnis, industri digital peluang tumbuhnya lebih besar ketimbang poperti. Namun, ketika terjadi masalah gagal bayar, bisnis digital cenderung tidak memiliki aset fisik yang bernilai besar.

"Potensi bisnis bagus digital, tetapi properti lebih aman. Jika ada gagal bayar, bisa jual asetnya. Sedangkan digital biasanya asetnya tidak banyak," kata Andy.   

Selanjutnya: Harga Emas di Pegadaian Masih Terkoreksi Tipis, Jumat (1/10)

                                                                                          

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News