HOME, Bugar

Agar Kulit Bersih dan Sehat, Ikuti 6 Cara Mencuci Muka yang Benar Berikut Ini

Agar Kulit Bersih dan Sehat, Ikuti 6 Cara Mencuci Muka yang Benar Berikut Ini

MOMSMONEY.ID - Apakah anda sudah benar cara mencuci muka? Penting sekali untuk mengetahui cara mencuci muka yang benar, tujuan mencuci muka untuk mendapatkan kulit bersih dan sehat.

Namun, jika Anda mencuci muka asal-asalan saja, maka hasilnya tidak maksimal dan malah memunculkan masalah baru di wajah.

Selain cara mencuci muka, pastikan juga anda memilih produk face wash yang sesuai jenis kulit wajah. Jika anda masih bingung, berikut penjelasan mengenai cara mencuci muka yang benar agar mendapatkan kulit bersih dan sehat, yaitu:

1. Mencuci tangan dahulu

Cara awal mencuci muka yang benar, pastikan tangan anda bersih. Cuci tangan dahulu dengan menggunakan sabun dan air mengalir.

Agar kotoran/ bakteri di tangan tidak berpindah ke permukaan wajah anda saat mencuci muka. Sebab, tangan yang kotor malah akan memunculkan masalah kulit yang tidak diinginkan.

2. Menghapus makeup, debu dan minyak dengan makeup remover

Cara mencuci muka yang benar selanjutnya yaitu menghapus makeup, debu dan minyak dengan makeup remover. Hal ini dilakukan agar wajah terhindar dari berbagai masalah yang disebabkan oleh kotoran dan sisa makeup yang menyumbat pori-pori. 

Pastikan anda memilih jenis makeup remover yang lembut di wajah dan sesuai dengan jenis kulit wajah anda. Makeup remover yang bisa anda gunakan seperti micellar water, oil cleanser, dan milk cleanser. Tentukan pilihan anda, ya.

3. Membasuh wajah dengan air biasa

Selanjutnya, membasuh wajah anda dengan air biasa. Melansir dari senka.id, gunakan air dengan suhu yang tidak terlalu hangat atau dingin untuk bantu mengangkat kotoran yang tersisa serta membuka pori-pori wajah. 

Baca Juga: Kandungan Nutrisi dan Manfaat Kangkung untuk Kesehatan Tubuh

4. Oleskan face wash ke wajah 

Saatnya anda oleskan face wash ke wajah dengan lembut menggunakan ujung-ujung jari tangan hingga merata. Anda tidak perlu menggunakan spons atau alat apapun untuk mengoleskan face wash ke wajah. Selain itu, anda juga tidak perlu menggosok terlalu keras, karena dapat mengiritasi kulit wajah. 

5. Gerakan mencuci muka

Setelah face wash dioleskan ke wajah saatnya lakukan gerakkan tangan secara memutar sampai seluruh wajah tertutupi oleh sabun. Melansir dari nivea.co.id, melakukan gerakan memutar terus menerus seolah-olah anda memijat wajah.

Gerakan tersebut akan memberikan relaksasi pada kulit wajah agar tidak stress sehingga kandungan di dalam face wash bisa dengan mudah diserap oleh kulit.

6. Bilas dan keringkan wajah dengan handuk khusus atau tisu wajah

Cara mencuci muka yang benar terakhir yaitu bilas dan keringkan wajah dengan handuk khusus atau tisu wajah. Melansir dari senka.id, jika anda menggunakan handuk yang sama dengan handuk badan atau tangan akan membuat kotoran serta bakteri menempel pada wajah anda.

Selain itu, jika anda mengeringkan wajah dengan menggunakan tisu yang kasar tidak hanya membuat kulit wajah iritasi, tapi juga dapat memunculkan masalah kulit seperti jerawat, bruntusan, atau kemerahan akibat skin barrier yang rusak akibat terkena permukaan yang kasar. Oleh karena itu, gunakan handuk khusus atau tisu yang bertuliskan facial tissue.

Itulah enam cara mencuci muka yang benar agar mendapatkan kulit bersih dan sehat. Anda juga perlu memperhatikan frekuensi mencuci muka yaitu 2x sehari pada pagi dan malam hari saja.

Selain itu, pilihlah face wash yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit wajah anda. Selamat mencoba, moms!

Selanjutnya: Inilah Manfaat Cokelat Untuk Kecantikan Kulit Wajah dan Tubuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News