Keluarga

4 Tips Makeup Mata untuk Menyamarkan Dark Circles

4 Tips Makeup Mata untuk Menyamarkan Dark Circles

MOMSMONEY.ID - Salah satu permasalahan kulit yang cukup mengganggu dan bisa menurunkan kepercayaan diri adalah dark circles atau lingkaran hitam di bawah mata. Dapat disebabkan oleh berbagai hal salah satunya kurang tidur, dark circles cenderung keras kepala dan membutuhkan waktu yang lama untuk benar-benar menghilang.

Jika penggunaan skincare tak kunjung membuahkan hasil sementara Anda membutuhkan solusi cepat untuk menyamarkan dark circles, maka keempat tips makeup mata yang akan MomsMoney bahas kali ini layak untuk Anda coba.

Melansir BeBeautiful, inilah 4 tips makeup mata yang patut Anda praktikkan setelah mengaplikasikan color corrector dan concealer guna membantu menyamarkan tampilan dark circles yang kurang sedap dipandang.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Masalah Kurang Tidur pada Anak Remaja

1. Hindari smokey eyes hitam

Pink smokey eyes

Rona gelap pada area mata hanya akan menonjolkan tampilan dark circles. Oleh sebab itu, pastikan Anda tidak menerapkan smokey eyes serba hitam jika tidak mau dark circles yang Anda miliki terlihat semakin jelas.

Sebagai gantinya, pakailah eyeshadow berwarna lembut dan terang apabila Anda tertarik untuk membuat smokey eyes. Anda bisa menggunakan eyeshadow cokelat, mauve, atau pink untuk menghidupkan mata Anda dengan smokey eyes tanpa memperjelas tampilan dark circles.

2. Ciptakan makeup mata yang mengkilap

Juicy texture

Makeup mata yang glossy atau mengkilap merupakan cara jitu untuk menarik perhatian orang-orang ke mata Anda yang memesona alih-alih ke bagian dark circles yang mengganggu.

Aplikasikanlah eyeshadow glossy ke kelopak mata bagian atas tanpa perlu menambahkan apapun lagi pada lower lash line atau garis bulu mata bagian bawah. Dengan begini, tampilan dark circles Anda akan tersamarkan oleh kilapan yang memancar dari kelopak mata bagian atas.

3. Pakai eyeliner nude

Eyeliner nude

Alih-alih memakai eyeliner hitam, alangkah baiknya Anda menggunakan eyeliner berwarna nude untuk mewarnai garis bulu mata Anda.

Penggunaan eyeliner nude akan membuat mata Anda terlihat lebih besar sekaligus lebih terjaga tanpa menambah pigmentasi gelap di bagian bawah mata. Plus, eyeliner nude juga akan terlihat mencolok dan menarik perhatian dari dark circles.

4. Aplikasikan maskara secara ekstra

Maskara

Bulu mata yang tebal dan penuh bisa membantu menutupi area bawah mata yang gelap akibat dark circles, lho.

Untuk menjadikan bulu mata Anda sebagai pusat perhatian, aplikasikanlah maskara secara ekstra. Anda juga dapat mempertimbangkan untuk memilih maskara berwarna selain hitam guna menciptakan tampilan mata yang jauh lebih segar.

Moms, itulah 4 tips makeup mata untuk menyamarkan dark circles. Yuk terapkan dan ucapkan selamat tinggal untuk dark circles yang mengganggu. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News