HOME, Keluarga

Yuk, Kenali Kelebihan dan Kekurangan Meja Dapur Berbahan Kayu!

Yuk, Kenali Kelebihan dan Kekurangan Meja Dapur Berbahan Kayu!

MOMSMONEY.ID - Kayu adalah salah satu material alam yang sangat versatile alias bisa digunakan di mana saja. Di suatu rumah atau hunian, Anda dengan mudah dapat menemui keberadaan kayu, seperti rangka bangunan, lantai, plafon, pintu, kusen jendela, hingga furnitur.

Berbicara mengenai penggunaan kayu pada suatu hunian, kayu termasuk salah satu bahan yang cukup populer digunakan pada permukaan meja dapur atau countertop. Tampilannya yang natural dan hangat menjadi salah satu alasan mengapa material ini populer.

Nah, jika Anda tertarik menggunakan meja dapur berbahan kayu, lebih baik pahami dulu kelebihan dan kekurangan dari bahan yang satu ini. Dirangkum dari Bobvila, The Spruce, dan Countertop Guides, berikut penjelasannya.

Kelebihan meja dapur kayu

Tampilannya menarik

Seperti yang sudah disebutkan di atas, kayu memiliki tampilan yang natural dan hangat, sehingga cocok untuk menghadirkan kesan dapur yang nyaman. Selain itu, kayu juga terlihat aesthetic dan sangat mudah dipadupadankan dengan warna dan gaya interior apapun.

Baca Juga: Promo Shopee Mall Brand Day, Beli Produk Kunataruma Dapat Banyak Diskon

Permukaannya lembut

Bila dibandingkan dengan material seperti keramik atau marmer, kayu memiliki permukaan yang cenderung lebih lembut. Oleh karena itu, benda-benda yang rapuh seperti gelas dan kaca akan tidak mudah pecah jika terjatuh di atas meja kayu. Namun, Anda juga perlu berhati-hati supaya tidak sembarangan meletakkan benda di atas meja, ya.

Ramah lingkungan

Sudah bukan rahasia lagi bila kayu termasuk material yang ramah lingkungan karena mudah terurai. Selain itu, dalam proses pembuatannya, tak jarang furnitur kayu (termasuk meja dapur) menggunakan limbah kayu sebagai bahan bakunya sehingga meminimalisir jejak karbon. Hal ini tentu menyenangkan bila Anda menganut gaya hidup sustainable alias berkelanjutan.

Baca Juga: 5 Masalah yang Umum Terjadi di Kamar Mandi, Apa Saja?

Kekurangan meja dapur kayu

Sensitif terhadap suhu dan kelembapan

Kayu termasuk material yang sensitif. Artinya, jika terpapar perubahan suhu dan kelembapan secara terus-menerus, kayu dapat mengalami pemuaian dan penyusutan. Jadi, meja dapur berbahan kayu rentan melengkung dan retak bila tidak dipasang dan dirawat dengan benar.

Mudah menyerap air

Tak hanya sensitif terhadap suhu dan kelembapan, kayu juga mudah menyerap air sehingga Anda perlu berhati-hati jika meletakkan benda berair di atas meja dapur berbahan kayu. Jika dibiarkan, meja kayu akan mudah terkena noda, bahkan mengalami pelapukan dan berjamur. Untuk menghindarinya, gunakan bahan pelapis khusus untuk melindungi meja kayu dari air.

Baca Juga: 4 Trik Membuat Kamar Mandi Terlihat Lebih Modern

Mudah penyok dan tergores

Karena kayu tergolong bahan yang lembut, maka permukaannya sangat rentan tergores dan penyok akibat benturan benda berat dan keras. Oleh karena itu, Anda harus sangat berhati-hati saat beraktivitas di atas meja dapur kayu. Selalu gunakan talenan saat memotong bahan makanan, dan tempatkan benda berat seperti panci dan wajan dengan hati-hati.

Itulah kelebihan dan kekurangan meja dapur kayu yang perlu diketahui. Bagaimana, tertarik menggunakan kayu sebagai bahan meja dapur di rumah?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News