Santai

Tiket Konser Coldplay Pre-sale BCA Segera Dibuka, Ini Daftar Harga & Seated Plannya!

Tiket Konser Coldplay Pre-sale BCA Segera Dibuka, Ini Daftar Harga & Seated Plannya!

MOMSMONEY.ID -  Band internasional Coldplay bakal menggelar konser bertajuk Music of the Spheres di Jakarta, 15 November 2023. Nah sebentar lagi tiket pre-sale BCA bakal segera dibuka lo!

Jam berapa tiket konser Coldplay kategori pre-sale BCA dibuka? Adapun bagi nasabah BCA sudah bisa membeli tiket pre-sale hari ini, Rabu, 17 Mei 2023 pukul 10.00 WIB hingga Kamis, 18 Mei 2023 pukul 23.59 WIB. Anda bisa membelinya di www.coldplayinjakarta.com.

Baca Juga: Lakukan Dengan Rutin, Ini 5 Cara Menjaga Organ Pernapasan Tetap Sehat

Lalu berapa harga tiket konser Coldplay pre-sale BCA?
Tiket konser Coldplay di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu, 15 November 2023 dijual dalam 11 kategori. Tiket paling mahal dijual seharga Rp 11 juta dan paling murah Rp 800.000. 

Berikut daftar harga tiket nonton konser Coldplay di Jakarta

  • Ultimate Experience (duduk di CAT 1) Rp 11.000.000
  • My Universe (Festival) Rp 5.700.000
  • CAT 1 (tempat duduk bernomor) Rp 5.000.000
  • Festival (berdiri) Rp 3.500.000
  • CAT 2 (tempat duduk bernomor) Rp 4.000.000
  • CAT 3 (tempat duduk bernomor) Rp 3.250.000
  • CAT 4 (Tempat duduk bernomor) Rp 2.500.000
  • CAT 5 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.750.000
  • CAT 6 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.250.000
  • CAT 7 (Tempat duduk bernomor) Rp 1.250.000
  • CAT 8 (Tempat duduk bernomor) Rp 800.000

Harga tiket nonton konser Coldplay di Jakarta termahal dijual sebesar Rp 11.000.000. Ini merupakan jenis tiket Ultimate Experience. Bagi Anda yang membeli tiket ini akan mendapatkan satu tempat duduk di CAT 1. 

Bagi pemegang tiket nonton konser Coldplay di Jakarta berjenis Ultimate Experience juga akan mendapatkan tour backstage. Foto di panggung tempat Coldplay akan tampil serta akses masuk khusus. 

Anda yang membeli jenis tiket Ultimate Experience juga bisa membawa merchandise khusus dan hadiah dari Coldplay. Tiket ini cocok untuk Anda yang sudah menjadi penggemar Coldplay sejak lama.

Bagi pemegang tiket nonton konser Coldplay di Jakarta berjenis My Universe, Anda akan mendapatkan satu tiket festival serta mendapatkan jadwal masuk ke lokasi konser lebih awal. Anda juga akan mendapatkan pintu masuk khusus ke venue serta mendapatkan hadiah dari Coldplay. 

Bagaimana seated plan atau denah tempat duduk konser Coldplay di Jakarta? 
Berdasarkan informasi resmi promotornya yaitu PK Entertainment, berikut denah tempat duduk konser Coldplay. 

Bagi Anda yang membeli tiket nonton konser Coldplay di Jakarta berjenis CAT 7 dan CAT 8, akan mendapatkan tempat duduk di area sayap kanan dan sayap kiri belakang panggung. Sehingga jika beli tiket CAT 7 dan CAT 8, Anda akan kesulitan melihat aksi panggung Coldplay. 

Adapun jenis tiket CAT 5 dan CAT 6 untuk nonton konser Coldplay di Jakarta berada di garis lurus panggung. Namun ini merupakan tiket dengan tempat duduk jarak terjauh. 

Jenis tiket CAT 4 berlokasi di sayap kanan dan sayap kiri paling atas stadion. Lokasinya dengan dengan tempat duduk untuk CAT 7 dan CAT 8, namun akses melihat aksi panggung Coldplay akan lebih mudah dari sisi ini. 

Baca Juga: Siap-siap War Tiket! Begini Cara Beli Tiket Konser Coldplay Pre-sale BCA 2023

Jenis tiket CAT 3 berada di garis lurus panggung Coldplay di belakang area Festival. Lokasinya berada di depan tempat duduk CAT 5 dan CAT 6. Sehingga jarak pandangnya akan lebih dekat ke panggung Coldplay.

Jenis tiket CAT 2 berada di sayap kanan dan sayap kiri panggung. Tiket jenis ini memiliki jarak pandang yang lebih dekat ke panggung Coldplay. Sedangkan CAT 1 berada di sayap kanan panggung Coldplay sejajar dengan CAT 2. Adapun tiket festival persis berada di depan panggung namun tidak disediakan tempat duduk. 

Demikian informasi harga tiket nonton konser Coldplay di Jakarta pada November mendatang. Pastikan terlebih dahulu jenis tiket yang ingin Anda beli. Adapun harga tiket belum termasuk pajak 15% dan biaya layanan 5%. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News