HOME, Bugar

Tidak Sulit, Ketahui 4 Cara Merawat Kulit Berjerawat pada Pria

Tidak Sulit, Ketahui 4 Cara Merawat Kulit Berjerawat pada Pria

MOMSMONEY.ID - Sebenarnya merawat kulit berminyak pria dan wanita sama saja, yang menjadi pembedanya pada produk skincare. Gunakan produk skincare yang diformulasikan khusus untuk wajah pria.

Jika Anda mengalami masalah ini, berikut penjelasan tentang cara merawat kulit berjerawat pada pria dilansir dari cleanandclear.co.id, yaitu : 

1. Mencuci Wajah

Cara merawat kulit berjerawat pada pria pertama adalah mencuci wajah secara rutin. Banyak pria yang belum sadar akan kebersihan wajah, padahal wajah yang kotor bisa memunculkan jerawat dan komedo di wajah.

Oleh karena itu, membersihkan wajah wajib dilakukan minimal dua kali sehari. Pilihlah sabun muka untuk kulit berminyak dan berjerawat khusus pria. Kini telah banyak jenis sabun wajah yang cocok dengan masalah kulit pria. 

2. Menjaga Kelembapan Kulit

Selanjutnya, cara merawat kulit berjerawat pada pria yaitu menjaga kelembapan kulit. Kulit yang cenderung berminyak tetap membutuhkan produk pelembab wajah. Hal ini dikarenakan pengunaan pelembap justru mencegah produksi minyak berlebih.

Pelembap bertugas mempertahankan keseimbangan pH kulit supaya kadar minyak yang diproduksi tidak berlebihan. Gunakan produk pelembab wajah yang cocok untuk masalah kulit berminyak. Selain itu, minum air putih juga penting sekitar 6-8 gelas per hari. 

Baca Juga: Inilah Manfaat Hand Cream untuk Perawatan Kulit Tangan, Sudah Tahu?

3. Jangan Menyentuh Wajah

Kebiasaan ini pasti sering dilakukan yaitu menyentuh wajah. Sebaiknya hindari melakukan kebiasaan ini karena tangan yang menyentuh area wajah Anda belum tentu bersih dari kotoran dan bakteri lainnya. Menyentuh wajah bisa meningkatkan risiko timbulnya jerawat. 

Selain tangan, pastikan rambut Anda terjaga kebersihannya. Rambut kotor dan berminyak menghasilkan produksi minyak berlebih pada kulit kepala. Jika minyak ini turun, jerawat dapat timbul di kulit wajah di sekitar rambut dan punggung.

4. Gunakan Handuk Bersih

Cara merawat kulit berminyak pada pria selanjutnya adalah gunakan handuk bersih. Sebaiknya gunakan handuk yang khusus untuk wajah dan bersih.

Menggunakan handuk yang sama lebih dari sehari akan mengembalikan kotoran ke wajah Anda bukan menghilangkannya. Saat mengeringkan wajah, pastikan juga Anda melakukannya dengan cara menepuk pelan, bukan digosok. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News