HOME, Keluarga

Tanaman Cabai Membusuk? Ini Kemungkinan Penyebabnya

Tanaman Cabai Membusuk? Ini Kemungkinan Penyebabnya

MOMSMONEY.ID - Salah satu cara untuk mengatasi kenaikan harga cabai di pasar adalah dengan menanam tanaman cabai sendiri di rumah. Sayangnya, Anda mungkin saja akan menemui masalah-masalah lain dari tanaman cabai. Misalnya, buah cabai membusuk atau tanaman menjadi busuk sebelum masa panen.

Ini tentu menyebabkan frustasi karena bagaimana pun Anda menanamnya dan menunggu masa panen sejak lama. Akan tetapi, ini dapat menjadi pelajaran berharga untuk Anda menanamnya lagi. Sebelum itu, ketahuilah beberapa penyebab yang membuat tanaman cabai menjadi busuk dilansir dari Bountiful Gardener.

Baca Juga: 8 Bahan Media Tanam Anorganik Ini Bisa Membantu Menyuburkan Tanaman

Serangan Hama dan Penyakit

Serangan hama dan penyakit sudah tak diragukan lagi efeknya pada tanaman. Hama seperti ulat dan lalat buah akan memakan buah cabai, sehingga menjadi berlubang dan rontok. Sementara penyakit tanaman cabai dapat disebabkan oleh cendawan Colletotrichum capsici dan Colletotrichum gloeosporioides. Penyakit ini juga dapat disebut patek atau antraknosa.  Jika menyerang daun dan batang, dapat menyebabkan busuk kering. Jika menyerang buah, dapat menyebabkan busuk seperti terbakar.

Selain itu, terdapat dua macam penyakit busuk lainnya yang menyerang tanaman cabai. Busuk cabang disebabkan oleh Phytopthora capsici. Sementara busuk kuncup disebabkan oleh cendawan Choanosearum sp.

Ketidakseimbangan Kalsium dalam Tanaman

Ketidakseimbangan kalsium di dalam tanaman dapat menyebabkan masalah kesehatannya. Sebenarnya, ini bukan busuk, melainkan akibat ketidakmampuan tanaman menghasilkan kulit yang sehat pada buahnya. Kalsium berfungsi untuk membentuk dinding sel pada buahnya. Jika tanaman kekurangan kalsium, bagian bawah buah akan mulai membusuk, karena dinding sel benar-benar runtuh.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Tanaman Sayur yang Mudah Ditanam dengan Sistem Akuaponik

Tanaman Cabai Kelebihan Air (Root Rot)

Kelebihan penyiraman air selalu jadi penyebab masalah tanaman, salah satunya kebusukan. Kebusukan ini dapat menyerang akar dan batang. Ini karena tanah terlalu basah, sehingga akar yang tidak mendapat oksigen yang cukup di dalamnya. Jika busuk akar masih kecil, Anda dapat mengatasinya. Namun, bila sudah terlalu parah, ini dapat mematikan seluruh tanaman cabai.

Pemupukan Berlebihan

Pemupukan yang berlebihan seringkali berakibat fatal bagi tanaman cabai. Baik tanaman mengalami keracunan nitrogen akut atau magnesium. Jumlah pupuk yang berlebihan juga dapat mencegah kalsium diserap ke dalam tanaman. Inilah yang menyebabkan tanaman kekurangan kalsium. Akhirnya, tanaman cabai menjadi busuk karena kelebihan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News