HOME, Santai

Tak Menye-Menye, Drama Korea Ini Minim Kisah Romantis

Tak Menye-Menye, Drama Korea Ini Minim Kisah Romantis

MOMSMONEY.ID - Kisah cinta yang begitu begitu saja membuat penonton mudah merasa bosan untuk menontonnya. Bagi Anda yang merasa bosan dengan drama Korea dengan cerita romanti, tak perlu khawatir lagi. 

Banyak judul drama Korea lain yang minim cerita romantis di dalamnya. Kisah cerita keluarga, action, horror, hingga kriminal bisa menjadi pilihan tontonan lain selain kisah romantis. 

Rekomendasi tontonan drama Korea yang minim kisah romantis ini bisa Anda jadikan alternatif pilihan. 

Baca Juga: Dari Musuh Jadi Cinta, Yuk Intip Kisahnya di Drakor Ini

Strangers From Hell

Seorang penulis fiksi kriminal mengalami banyak kejadian aneh setelah ia berpindah tempat tinggal. Hal tersebut sangatlah menganggunya dan membuatnya tidak betah tinggal di lingkungan tersebut.

Selain itu kehadiran tetangga-tetangga yang mencurigakan juag membuat suasans tinggal menjadi tidak nyaman. Hingga rahasia besar terungkap yang menjadi alasan banyak terjadinya hal-hal mistis dii ingkungan tersebut.

Sweet Home

Drama yang satu ini merupakan sebuah drama fiksi yang melibatkan monster-monster jahat. Tiba-tiba banyak manusia yang berubah menjadi monster. Teror dimana-mana dirasakan terutama si suatu gedung apartment tua.

Seluruh tetangga yang belum berubah menjadi monster berjuang dengan sepenuh tenaga agar bisa bertahan hidup. Di samping itu, masalah lain seperti perdebatan dan pertarungan juga menghiasi cerita drama ini.

Baca Juga: Licik dan Cerdas, Ini Dia Aksi Pemeran Antagonis di Drama Korea

Move to Heaven

Cerita menyedihkan yang satu ini membahas kisah seorang pembersih TKP. Geu-ru yang ditinggal ayahnya menunggal dunia harus berusaha bersama pamannya untuk tetap menjalankan bisnisnya ini.

Geu-ru memiliki gangguan Asperger Syndrome, yang membuatnya memiliki kepribadian yang berbeda dengan orang-orang lain. Bersama dengan pamannya ia berusaha untuk mengungkap kisah-kisah terakhir yang meliputi orang meninggal untuk disampaikan kepada keluarga yang ditinggalkan.

D.P

Drama Korea yang hanya memiliki 6 episode ini menceritakan tentang kehidupan wajib militer di Korea Selatan. Dua prajurit muda ditugaskan untuk mengejar dan menangkap deserter atau tentara yang kabur dalam masa wamil.

Mereka harus melakukan banyak cara untuk bisa menangkap dan mengembalikan tentara tersebut dalam kegiatan wamil. Kisah pilu ditampilkan dalam drama ini menyampaikan kisah nyata di balik kehidupan militer yang kejam dan keras.

Selanjutnya: Seram! Yuk, Tonton Serial Netflix Tentang Sisi Gelap Sosial Media Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News