HOME, Keluarga

Simak, Ini Caranya Menambah Daya Listrik di Rumah

Simak, Ini Caranya Menambah Daya Listrik di Rumah

MOMSMONEY.ID - Listrik merupakan hal yang penting untuk menunjang aktivitas sehari-hari di rumah supaya berjalan dengan lancar.

Semakin banyak perangkat yang digunakan, maka konsumsi listrik di rumah tentu akan semakin besar. Namun, konsumsi listrik ini terkadang tidak diimbangi dengan kapasitas daya listrik yang memadai. Akibatnya, listrik di rumah kerap mengalami anjlok.

Untuk memenuhi kebutuhan listrik yang semakin besar di rumah, cara yang bisa ditempuh adalah dengan menambah daya listrik itu sendiri.

Baca Juga: 3 Cara Mudah Mengecek Tagihan PDAM Secara Online, Yuk Coba!

Jangan khawatir, caranya mudah kok. Hanya dengan duduk di depan komputer yang tersambung internet, Anda dapat mengajukan permohonan untuk menambah daya listrik di rumah.

Dilansir dari laman PLN, berikut tata cara menambah daya listrik.

  • Buka situs PLN di pln.co.id, kemudian pilih menu Layanan Pelanggan.
  • Pilih menu Layanan Pelanggan, kemudian pilih Ubah Daya.
  • Laman selanjutnya akan menampilkan syarat dan ketentuan mengenai Pasang Baru atau Perubahan Daya Online. Bacalah syarat dan ketentuan ini dengan saksama, kemudian klik Setuju.
  • Isikan ID pelanggan atau ID meter pada kolom yang tersedia, lalu klik Cari dan tunggu hingga data Anda muncul.
  • Klik menu Penambahan Daya, lalu isi identitas Anda pada kolom yang tersedia. Jika data sama, klik centang pada opsi Copy Data Pelanggan.
  • Isikan perubahan daya yang ingin ditambahkan, kemudian akan muncul rincian biaya yang harus dibayar.
  • Jika Anda masih menggunakan sistem pascabayar, sistem PLN akan menggantinya ke sistem prabayar secara otomatis.
  • Setelah selesai, Anda akan menerima e-mail atau surel konfirmasi dari PLN. Surel tersebut memiliki link atau tautan yang harus diklik.
  • Setelah membuka tautan pada surel, Anda akan diarahkan kembali ke situs PLN yang menampilkan kode pembayaran serta jumlah nominal yang harus dibayarkan.
  • Setelah menyelesaikan pembayaran, tunggu petugas PLN datang untuk mengganti meteran dan menambah daya di rumah Anda. Biasanya, proses ini akan memakan waktu sekitar 10 hari kerja dari tanggal pembayaran.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Setrika Uap, Yuk Cari Tahu!

Sebagai catatan, biaya untuk menambah daya listrik ini bervariasi. Untuk memeriksa perkiraan biaya yang akan dikeluarkan, Anda bisa melakukan simulasi melalui laman PLN.

Nah, itulah cara mudah untuk menambah daya listrik PLN via online. Bagaimana, tidak sulit kan?

Selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News