Bugar

Simak 5 Hal yang Bisa Memperlambat Pertumbuhan Rambut Anda

Simak 5 Hal yang Bisa Memperlambat Pertumbuhan Rambut Anda

MOMSMONEY.ID - Merasa rambut lama panjangnya, simak hal-hal yang bisa memperlambat pertumbuhan rambut. 

Pertumbuhan rambut seseorang berbeda-beda, ada yang mengalami pertumbuhan yang lambat dan cepat. 

Melansir dari American Academy of Dermatology, rata-rata pertumbuhan rambut di kepala manusia adalah sepanjang 0,5 inci per bulan atau 6 inci dalam setahun.

Ternyata ada beberapa hal yang membuat pertumbuhan rambut menjadi lambat. Hal tersebut mungkin disadari atau pun tanpa disadari oleh Anda.

Lebih jelasnya, berikut lima hal-hal yang bisa memperlambat pertumbuhan rambut dilansir dari dove.com, yaitu:

1. Menyisir Rambut Ketika Basah

Pertama, menyisir rambut ketika basah dapat memperlambat pertumbuhan rambut Anda. Sebab, ketika dalam keadaan rambut basah, rambut cenderung lebih lemah dan lebih mudah mengalami kerontokan dibandingkan ketika rambut dalam keadaan kering. Sehingga, jangan menyisir rambut dalam keadaan basah. Sisir rambut setelah kering. 

Baca Juga: 6 Manfaat Pomegranate Oil untuk Kulit, Atasi Masalah Jerawat

2. Membungkus Rambut Basah dengan Handuk

Selain menyisir rambut, Anda juga tidak boleh membungkus rambut basah dengan handuk. Membungkus rambut dengan handuk bisa memicu kerusakan rambut jika dilakukan terus-menerus.

Cara mengeringkan rambut basah dengan handuk dapat menyebabkan tipe rambut kering mengalami kerusakan di bagian batang rambut. Sehingga, menjadikan rambut anda sulit diatur dan gampang patah.

3. Terlalu Sering Menggunakan Hair Dryer

Bagi Anda yang terlalu sering menggunakan hair dryer, cobalah untuk memberi jeda agar rambut bisa bernafas. Terlalu sering menggunakan hair dryer akan memperlambat pertumbuhan rambut.

Selain itu rambut juga menjadi kering, paparan suhu panas dari ujung hair dryer menyebabkan protein dan kelembapan rambut cepat menghilang. Menyebabkan rambut menjadi rentan kering dan rusak.

Baca Juga: Jangan Sepelekan Stroke Ringan, Berikut 5 Cara Mengatasi Penyakit Ini

4. Menggunakan Styling Tool Bersuhu Ekstrem 

Hal yang memperlambat pertumbuhan rambut selanjutnya adalah menggunakan styling tool bersuhu ekstrem. Mulailah untuk membiarkan rambut beristirahat dulu dari alat pemanas seperti curling wand, flat iron, atau hair dryer.

Panas dari alat-alat tersebut bisa menghilangkan protein alami pada rambut. Membuat rambut menjadi kering sehingga mudah patah dan rapuh.

Penyebab rambut sulit panjang karena terus-menerus patah akibat batang rambut yang kehilangan kekuatannya. Jika perlu, hentikan pemakaian styling tool seluruhnya, agar Anda mendapatkan rambut yang lebih panjang dan lebih sehat.

5. Over-Styling Rambut dengan Perming Kimia

Over- stayling rambut dengan perming kimia juga dapat memperlambat pertumbuhan rambut. Pemakaian zat kimia untuk pewarnaan, bleaching, pelurusan, dan pengeritingan bisa berdampak pada melemahnya struktur rambut.

Sehingga rambut anda rentan mengalami kering, patah, dan rontok. Pemakaian perm kimia dalam waktu pendek juga menyebabkan trauma pada rambut atau kulit kepala.

Bahan kimia bisa saja mengenai lapisan kulit bisa menyebabkan kebotakan dan merusak folikel di area tersebut. Akibat terburuknya, rambut tumbuh lebih lambat bahkan berhenti sama sekali.

Sekarang Anda sudah tahu hal-hal yang bisa memperlambat pertumbuhan rambut. Segera hentikan kebiasaan buruk pada rambut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News