HOME, Bugar

Sering Disepelakan! Inilah 5 Penyebab Kebutaan yang Harus Diwaspadai

Sering Disepelakan! Inilah 5 Penyebab Kebutaan yang Harus Diwaspadai

MOMSMONEY.ID - Kebutaan adalah suatu masalah yang bisa disebabkan oleh banyak penyakit. Sebut saja diabetes, katarak, hingga glaukoma.

Ada banyak hal yang dapat menjadi penyebab kebutaan, seperti faktor genetik, kecelakaan, hingga penyakit.

Maka dari itu, dilansir dari Health Focus, Anda perlu tahu beberapa penyakit yang bisa menjadi penyebab kebutaan yang harus diwaspadai, antara lain: 

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mencegah Diabetes Sejak Dini

1. Katarak

Penyebab kebutaan yang harus diwaspadai pertama adalah katarak. Gangguan ini dapat membuat lensa mata menjadi keruh sehingga penglihatan menjadi kabur atau tidak jelas.

Katarak umumnya terjadi akibat proses penuaan, tetapi bisa juga terjadi pada anak-anak. Selain itu, katarak juga bisa terjadi akibat cedera mata, peradangan, hingga masalah lainnya.

2. Glaukoma

Penyebab kebutaan yang harus diwaspadai kedua adalah glaukoma. Glaukoma adalah penyakit yang menimbulkan peningkatan tekanan pada bola mata.

Hal ini mampu menimbulkan kerusakan pada saraf optik mata dan akhirnya menimbulkan kebutaan. Penanganan segera perlu dilakukan untuk menghindari terjadinya kebutaan.

3. Kelainan refraksi yang tidak terkoreksi

Penyebab kebutaan yang harus diwaspadai ketiga adalah kelainan refraksi yang tidak terkoreksi. 

Masalah penglihatan seperti rabun jauh, rabun dekat, hingga silindris yang tidak mendapatkan pengobatan dapat menjadi penyebab kebutaan.

Risiko paling tinggi saat seseorang alami rabun jauh. Disebutkan juga risiko ini lebih tinggi pada anak yang hobi membaca dan jarang menghabiskan waktu bermain di luar ruangan.

Baca Juga: Jangan Diragukan! Inilah Sederet Manfaat Telur Bebek untuk Kesehatan

4. Tumor 

Penyebab kebutaan yang harus diwaspadai keempat adalah tumor dan satu ini sifatnya sangat berbahaya.

Tumor pada mata juga bisa berujung pada hilangnya penglihatan. Akan tetapi, tumor pada mata biasanya bersifat sekunder.

Artinya tumor ini merupakan perkembangan dari tumor yang telah tumbuh dan berkembang di organ maupun bagian tubuh lainnya seperti paru-paru, payudara, prostat, dan usus

5. Diabetes

Salah satu penyebab kebutaan yang harus diwasapadai terakhir adalah diabetes, terutama jika sudah mengalami komplikasi retinopati diabetik.

Komplikasi ini dapat menyebabkan kadar gula terlalu tinggi dan sulit dikontrol, sehingga menimbulkan kerusakan di pembuluh darah pada retina mata.

Itulah beberapa penyebab kebutaan yang harus diwaspadai. Jika Anda memiliki salah satu dari kondisi tersebut, ada baiknya berhati-hati dalam masalah penglihatan ini.

Pastikan kondisi kesehatan tetap prima agar segala risiko yang mengganggu kesehatan bisa dihindari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News