HOME, Santai

Sebelum Reunian, Ini Dia Daftar 3 Film Harry Potter yang Paling Banyak Ditonton

Sebelum Reunian, Ini Dia Daftar 3 Film Harry Potter yang Paling Banyak Ditonton

MOMSMONEY.ID - Kabar mengenai reuni pemain Harry Potter membuat Potterhead di seluruh dunia heboh. Tak tanggung-tanggung bahkan sosial media juga ramai karena kabar tersebut.

Untuk merayakan 20 tahun Harry Potter, pemain Harry Potter seperti Daniel Radcliffe, Rupert Grint, Emma Watson, dan pemain lainnya akan mengadakan reuni.

Dengan judul Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts ini adalah persembahan spesial dari channel HBO yang berkolaborasi dengan pembuat film Chris Colombus.

Film ini sendiri direncanakan tayang di channel HBO Max pada tahun baru mendatang, yaitu tanggal 1 Januari 2022.

Baca Juga: Rilis Teaser First Look, She Hulk akan Tayang di Disney+

Sebelum menonton film reuni tersebut, ada baiknya untuk throwback dulu yuk menyaksikan serial film Harry Potter yang paling banyak ditonton ini. 

Harry Potter and the Order of the Phoenix

Dalam film Harry Potter ini menceritakan tentang petualangan Harry Potter dalam melawan kembalinya Voldemort. Harry dan Dumbledore bahkan dianggap menyebar kabar bohong mengenai kabar kembalinya Voldemort.

Di sisi lain, Orde Phoenix yang percaya mengani kabar tersebut bergerak diam-diam untuk menghindari kecurigaan dari kementerian. Semua usaha tersebut akhirnya terbayar ketika akhirnya Harry berperang menunjukkan kuasa di Hogwarts.

Harry Potter and the Deathly Hollows

Film yang terbagi menjadi dua bagian ini juga merupakan salah satu serial film Harry Potter yang banyak ditonton. Kali ini Harry, Ron, dan Hermione harus berusaha untuk berperang melawan musuh gelap mereka.

Baca Juga: Unik dan Segar, Film Indonesia Ini Merupakan Film Remake dari Negara Lain Loh!

Berperang melawan waktu mereka harus menghacurkan Horcruxes. Mereka bahkan juga menemukan mengenai kehadiran dari tiga objek paling kuat di dunia sihir yaitu the Deathly Hollows.

Harry Potter and the Goblet of Fire

Dalam filmnya kali ini, Harry Potter menemukan fakta bahwa ia harus bertarung dalam sebuah turnamen penuh kekerasan diantara dua sekolah sihir. 

Tak hanya sampai disitu, Harry bahkan juga harus berperang melawan permasalahannya sendiri, yaitu gangguan mengenai mimpi buruknya yang terus menghampiri tidurnya.

Selanjutnya: 5 Daftar Makanan dan Minuman yang Buruk bagi Kesehatan Gigi Anak, Apa Saja Ya?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News