Bugar

Sebaiknya Dihindari! Ini 5 Makanan dan Minuman Pantangan Penderita Asam Urat

Sebaiknya Dihindari! Ini 5 Makanan dan Minuman Pantangan Penderita Asam Urat

MOMSMONEY.ID - Penyakit asam urat adalah peradangan pada sendi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat (uric acid) dalam tubuh.

Penyebab asam urat yang tinggi tersebut bisa beragam, salah satunya adalah makanan atau minuman pantangan yang Anda konsumsi.

Penderita asam urat harus menjauhi makanan dan minuman yang mengandung purin. Makanan tinggi purin mengakibatkan kondisi asam urat, seperti pembengkakan dan kemerahan di pergelangan dan sendi.

Menurut Cleveland Clinic, ada beberapa makanan dan minuman tinggi purin yang menjadi pantangan bagi penderita penyakit asam urat dan sebaiknya dihindari mulai sekarang, antara lain: 

Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini 5 Obat Herbal untuk Mengobati Batu Ginjal

Sirup jagung fruktosa tinggi

Sebagai bentuk pemanis buatan yang mengandung fruktosa tinggi, sirup jagung bisa memicu kambuhnya asam urat. Kalau tidak mau hal ini terjadi, Anda harus mengurangi atau tidak mengonsumsi sirup jagung ini sama sekali. 

Makanan laut 

Makanan pantangan selanjutnya adalah beberapa produk makanan laut seperti udang, kerang, teri, tinggi juga kadar purinnya. Ada baiknya untuk membatasi produk ini atau menjadikannya pantangan. 

Alkohol

Meskipun tidak semua minuman beralkohol tinggi purin, alkohol mencegah ginjal menghilangkan asam urat dan menariknya kembali ke tubuh. Akibatnya, asam urat akan menumpuk di ginjal.

Baca Juga: Nyeri di Jempol Kaki Bisa Jadi Tanda Asam Urat, Ini Penjelasan Lengkapnya

Jeroan 

Daging organ dalam hewan memang sangat enak, digoreng, disambal, namun memakannya bisa menyebabkan kekambuhan. Batasi ataupun jangan mengonsumsi makanan ini terlalu sering. 

Minuman manis dan permen

Makanan dan minuman yang mengandung tinggi gula dan fruktosa bisa memperburuk penyakit asam urat. Jika Anda mengidap asam urat, sebaiknya hindari jenis makanan dan minuman manis tersebut.

Itulah beberapa makanan dan minuman yang mengandung tinggi purin dan menjadi pantangan penderita asam urat dan sebaiknya mulai hindari dari sekarang. Serta selalu terapkan pola hidup sehat dan rutin berolahraga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News