HOME, Keluarga

Resep Udang Goreng Mentega, si Menu Andalan Masak Cepat Cuma 20 Menit

Resep Udang Goreng Mentega, si Menu Andalan Masak Cepat Cuma 20 Menit

MOMSMONEY.ID - Mau masak makanan yang simpel, nikmat, dan ga bikin ribet? Udang Goreng Mentega cocok untuk jadi sajian masak simpelmu hari ini!

Udang Goreng Mentega merupakan salah satu menu andalan restoran-restoran seafood di Indonesia.

Kini Moms bisa memasak Udang Goreng Mentega ini di rumah hanya dalam waktu 20 menit saja, loh! Sangat cepat, mudah, dan hanya perlu bahan-bahan yang tersedia di dapurmu.

Baca Juga: Menu Pizza Hut Terbaru 2022, Menu Baru Dimsum Pizza yang Crunchy Bertabur Mozzarella

Untuk memasak Udang Goreng Mentega ini, MomsMoney sarankan untuk menggunakan udang yang fresh dan bukan udang yang telah disimpan dalam freezer selama beberapa hari. Ini untuk memaksimalkan cita rasa agar Udang Goreng Mentega terasa lebih nikmat.

Mau coba masak Udang Goreng Mentega di rumah? Ikuti saja yuk resepnya kali ini! Melansir dari Indofood Solutions, berikut resep Udang Goreng Mentega!

Baca Juga: Resep Kerang Saus Pad Thai, Sajian Laut Khas Thailand yang Bergizi Tinggi

Bahan:

  • 15 gram bawang putih, memarkan
  • 10 batang daun bawang, pilih yang berukuran kecil
  • 50 gram bawang bombay, iris
  • 2 sdm margarin
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt lada, bubuk
  • 1 sdt gula pasir

Baca Juga: Resep Sambal Teri Cabe Iris, Menu Sederhana dan Nikmat yang Bikin Kangen Rumah

  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • 500 gram udang, dibersihkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 sdt air jeruk nipis
  • 65 ml minyak goreng
  • 3 sdm saus tiram

Baca Juga: 4 Aturan Penting Membekukan Kembali Makanan Agar Tak Terkontaminasi

Cara Memasak Udang Goreng Mentega:

  1. Cuci bersih udang, lalu lumuri dengan air jeruk nipis dan garam.
  2. Diamkan 5 menit, cuci bersih kembali dan tiriskan.
  3. Panaskan minyak goreng, goreng udang hingga matang.
  4. Panaskan 5 sdm minyak sisa menggoreng bersama margarin untuk menumis bawang putih, bawang bombai, dan jahe hingga harum.
  5. Tambahkan saus tiram, garam, merica, udang goreng, kecap manis, dan kecap asin. Aduk rata.
  6. Tambahkan daun bawang, aduk rata, angkat.
  7. Sajikan Udang Goreng Mentega dalam piring saji yang cantik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News