HOME, Keluarga

Resep Renyahnya Sayur Panggang Kriuk untuk Anak yang Sulit Makan Sayur

Resep Renyahnya Sayur Panggang Kriuk untuk Anak yang Sulit Makan Sayur

MOMSMONEY.ID - Anak Moms sulit makan sayur? Tenang, MomsMoney akan berbagi resep untuk mengatasinya. Salah satunya, Moms bisa memasak sayur menjadi sebuah hidangan yang krispi, sehingga lebih mirip keripik. Hidangan ini bernama Sayur Panggang Kriuk.

Baca Juga: Pernah Beli Daging Keras? Simak 5 Cara Bikin Daging Alot Jadi Empuk

Sayur Panggang Kriuk tidak seperti olahan sayur seperti biasanya. Sayur Panggang Kriuk lebih mirip camilan yang bisa dimakan saat santai karena teksturnya yang renyah.

Jika biasanya sayur memiliki rasa yang cukup hambar, namun Sayur Panggang Kriuk ini memiliki rasa yang gurih. Ini karena sayur dimarinasi dengan saus tiram sebelum proses pemasakan berlangsung.

Baca Juga: Jenis 4 Pisau Ini Paling Baik untuk Mengolah Buah dan Sayur

Hal yang paling penting adalah bahwa menyajikan hidangan Sayur Panggang Kriuk ini hanya dibutuhkan waktu 10 menit saja, loh! Sangat sebentar, bukan?

Penasaran dengan hidangan sehat untuk anak kali ini? Melansir dari Dapur Kobe, intip resep Sayur Panggang Kriuk berikut ini!

Baca Juga: Rendang Buatanmu Gagal? Intip 3 Kesalahan yang Biasa Dilakukan Saat Masak Rendang

Bahan:

  • 1 kuntum brokoli, cuci bersih dan potong
  • 1 buah worterl, cuci, kupas, dan potong memanjang
  • 1 buah labu siap, cuci, kupas, dan potong memanjang
  • 20 gram saus tiram

Baca Juga: Anda Penggemar Berat Daging? Ketahui 4 Bagian Daging Sapi yang Enak Dikonsumsi

Cara membuat Sayur Panggang Kriuk:

  1. Olesi sayur dengan saus tiram hingga merata. Sisihkan.
  2. Panaskan teflon atau teflon grill.
  3. Tata sayur yang sudah di atasnya.
  4. Masak dengan api kecil.
  5. Bolak-balik sayur hingga matang merata.
  6. Sayur Panggang Kriuk siap disajikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News