HOME, Keluarga

Resep Bandeng Sarden, Menu Buka Puasa Nikmat untuk Keluarga

Resep Bandeng Sarden, Menu Buka Puasa Nikmat untuk Keluarga

MOMSMONEY.ID - Bandeng Sarden merupakan salah satu menu masakan yang wajib dikonsumsi saat bulan Ramadan.

Bandeng Sarden kali ini cukup simpel karena bisa dibuat hanya dalam waktu total 25 menit saja, serta menghasilkan 4 porsi Bandeng Sarden.

Baca Juga: Promo KFC 21 April 2022, Hadir Kembali 10 Ayam KFC di Paket The Best Thursday

Resep olahan Sarden kali ini menggunakan ikan bandeng. Namun Anda juga bisa menggunakan jenis ikan lainnya seperti ikan kembung, tenggiri, tongkol, ataupun kakap.

Agar Bandeng Sarden terasa lebih segar, disarankan untuk diberi irisan tomat sayur ataupun belimbing sayur.

Baca Juga: Punya Perut Buncit? Ini 5 Makanan Sehat yang Bisa Menyusutkan Lemak di Perut

Langsung saja simak lezatnya Bandeng Sarden, yuk! Melansir dari buku “Buku Seri Memasak 75 Menu Puasa: Resep Pilihan Keluarga Sahur” yang diterbitkan oleh PT Dian Digital Media, ini dia resep Bandeng Sarden!

Baca Juga: Rekomendasi 3 Resep Takjil Jagung Nikmat untuk Menu Berbuka Puasa

Bahan:

  • 2 ekor bandeng, masing-masing 200 gram
  • 10 butir bawang merah, kupas, iris tipis
  • 5 siung bawang putih, kupas, iris tipis
  • 5 cm kayu manis
  • 2 batang serai, memarkan bagian putihnya

Baca Juga: Resep Es Cendol Hitam si Pelepas Dahaga Saat Berbuka Puasa

  • 4 lembar daun salam
  • 2 kuntum cengkeh
  • 100 gram gula merah
  • 25 gram kunyit, kupas, iris tipis
  • 1 ruas jahe
  • 3 buah tomat merah

Baca Juga: Resep Pesmol Ikan Gurame Saus Telur Asin, Hidangan Nusantara Kaya Rempah

  • 4 buah cabai merah besar
  • 3 sdm minyak goreng
  • 500 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir (muncung)
  • 1 sdt merica

Baca Juga: Resep Cepat Masak Ayam Hoisin yang Gurih dan Sedap

Cara membuat Bandeng Sarden:

  • Bandeng dibuang insang, sisik, dan isi perutnya, lalu cuci bersih. Masing-masing bandeng dipotong menjadi 3 bagian, sisihkan.
  • Jahe dikupas lalu haluskan dengan tomat & cabai merah yang sudah dibuang bijinya, sisihkan.
  • Panaskan minyak dengan api sedang, tumis kunyit sampai minyak berwarna kekuningan, lalu tiriskan.
  • Masukkan irisan bawang merah, bawang putih, dan bumbu halus. Tumis hingga harum & berwarna keemasan.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Resep Praktis Minuman Segar yang Manis untuk Berbuka Puasa

  • Tuang air sambil diaduk, lalu tambahkan garam, gula pasir, merica, serai, kayu manis, daun salam, cengkeh, dan gula merah yang sudah disisir halus. Masak sambil diaduk hingga mendidih.
  • Masukkan potongan bandeng, aduk sebentar agar bumbu merata. Kecilkan apinya, masak hingga kuah berkurang & bumbu meresap.
  • Angkat dan sajikan Bandeng Sarden saat masih panas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News