HOME, Keluarga

Resep Ayam Tangkap Bumbu Rempah Khas Aceh yang Gurih dan Harum

Resep Ayam Tangkap Bumbu Rempah Khas Aceh yang Gurih dan Harum

MOMSMONEY.ID - Untuk sarapan pagi ini, cobain masak Ayam Tangkap Bumbu Rempah khas Aceh yuk, Moms!

Ayam Tangkap Bumbu Rempah menggunakan 2 macam bumbu, yakni saus tiram serta bumbu kalasan. Kedua bumbu tersebut membuat Ayam Tangkap Bumbu Rempah lebih gurih serta meresap sampai ke dalam.

Baca Juga: Resep Sate Udang Rempah, Hidangan Boga Bahari yang Menggiurkan

Agar Ayam Tangkap Bumbu Rempah lebih harum, tak lupa juga menggunakan berbagai bahan seperti daun pandan, daun kari, serta daun kunyit sehingga aroma yang dihasilkan jadi lebih menggoda hidung dan perut Anda.

Jangan khawatir, resep Ayam Tangkap Bumbu Rempah yang satu ini termasuk golongan masakan yang cukup praktis. Resep yang dimuat pun cukup untuk 4 porsi piring.

Mau tahu selengkapnya? Melansir dari Dapur Kobe, simak resep Ayam Tangkap Bumbu Rempah berikut ini, yuk!

Baca Juga: Resep Dadar Kentang Sayur, Kreasi Olahan Telur yang Rasanya Lezat

Bahan Ayam Tangkap:

  • ½ ekor ayam (potong 12)
  • 35 gram bumbu kalasan
  • 3 sdm air asam
  • 20 gram saus tiram

Baca Juga: Resep Ayam Betutu Panggang Aneka Rempah Khas Bali

Bahan Bumbu Rempah:

  • Bubuk cabai kering
  • 30 buah daun kari
  • 8 lembar daun pandan
  • 2 lembar daun kunyit

Baca Juga: Tumis Ayam Jamur Saus Tiram, Resep Turun-temurun Ala Ibu yang Bikin Kangen Keluarga

Cara Membuat Ayam Tangkap Bumbu Rempah:

  • Masukkan ayam, bumbu kalasan, air asam, dan saus tiram. Masak dan aduk dengan api sedang hingga air menyusut.
  • Goreng ayam tangkap    hingga kecoklatan. Angkat dan sisihkan.
  • Goreng bumbu rempah sampai matang.
  • Tata ayam tangkap di piring.
  • Taburi ayam tangkap dengan bumbu rempah yang sudah dicampur dengan bubuk cabai.
  • Sajikan Ayam Tangkap Bumbu Rempah dengan nasi hangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News