HOME, Keluarga

Resep Asam Padeh Ikan Mas, Nikmatnya Kuah Asam Pedas ala Minangkabau

Resep Asam Padeh Ikan Mas, Nikmatnya Kuah Asam Pedas ala Minangkabau

MOMSMONEY.ID - Asam Padeh Ikan Mas merupakan sajian ikan berkuah lezat yang sedap dan bikin hangat tubuh karena banyak mengandung rempah-rempah.

Baca Juga: Resep Es Pisang Hijau Khas Makassar, Takjil Manis yang Menyegarkan Dahaga

Asam Padeh Ikan Mas adalah masakan asli Minangkabau. Melansir dari Wikipedia, Asam Padeh Ikan Mas sangat terkenal sehingga menyebar hingga ke kawasan Melayu.

Asam Padeh memiliki arti “asam pedas”. Ini karena cita rasa sajian masakan Asam Padeh Ikan Mas ini didominasi rasa pedas dan asam.

Baca Juga: Resep Simpel Tempe Orek yang Manis dan Pedas Ala Chef William Gozali

Asam Padeh Ikan Mas dibuat hanya dengan mencampurkan semua bumbu, termasuk ikan yang telah dibersihkan, dan direbus bersama dengan bumbu tadi. Cara memasaknya sangat mudah dan bisa ditiru baik untuk resep sahur maupun untuk berbuka puasa.

Baca Juga: Resep Tumis Daging Kecap Paprika, Nikmat untuk Sahur dan Berbuka Puasa

Resep Asam Padeh Ikan Mas kali ini cukup untuk 2 porsi. Dikutip dari buku “Hidangan Tradisional untuk Sehari-hari” oleh Siti Nurlaila yang diterbitkan  Demedia Pustaka, berikut resep lengkapnya!

Bahan:

  • 2 ekor ikan mas (500 gram)
  • 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
  • 600 ml air
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun kunyit, simpul
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt gula pasir

Baca Juga: Promo Hokben Weekend 7-10 April 2022, Super Bowl Spesial Ramadan Rp 35.000

Bumbu halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 15 buah cabai merah keriting
  • 3 cm kunyit
  • 1 cm asam kandis
  • 10 utas kacang panjang, potong 5 cm
  • 12 lembar daun ruku-ruku

Baca Juga: Promo Burger King 1-30 April 2022, Ada Kupon April Semua Serba Diskon 50%

Cara membuat Asam Padeh Ikan Mas:

  • Bersihkan ikan mas, buang sisik, insang, dan isi perutnya.
  • Lumuri ikan dengan jeruk nipis, sisihkan.
  • Didihkan air bersama serai, daun kunyit, lengkuas, daun jeruk, garam, gula pasir, dan bumbu halus.
  • Kecilkan api, masukkan asam kandis dan kacang panjang. Masak sampai kacang panjang mulai matang.
  • Masukkan ikan mas, masak sampai mendidih kembali dan ikan menjadi matang.
  • Sesaat sebelum di angkat, masukkan daun ruku-ruku.
  • Angkat dan sajikan Asam Padeh Ikan Mas untuk santap buka puasa dan sahurmu hari ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News