HOME, Keluarga

Rekomendasi 6 Jenis Ikan Hias untuk Akuarium Air Tawar dan Harganya

Rekomendasi 6 Jenis Ikan Hias untuk Akuarium Air Tawar dan Harganya

MOMSMONEY.ID - Jika Anda mulai tertarik dengan ikan hias dan ingin memeliharanya, akuarium air tawar adalah pilihan yang mudah untuk dilakukan. Selain mudah, memelihara ikan juga memiliki banyak manfaat kesehatan, seperti mengurangi stres dan menurunkan tekanan darah serta detak jantung.

Secara umum, merawat akuarium air tawar cukup mudah, terutama untuk ukuran yang kecil. Ada banyak pilihan ikan hias yang bisa Anda pelihara.

Dilansir dari The Spruce Pets, semua ikan ini berukuran 3 inci, tetapi banyak spesies ini yang hidup lebih baik dalam kelompok kecil yang terdiri dari 3 hingga 5 ekor ikan. Sebelum Anda mulai mencampurnya dan memeliharanya, berikut 6 rekomendasi ikan hias untuk akuarium air tawar.

Baca Juga: Ikan Hias Terserang Penyakit Bercak Putih? Ini Cara Atasinya

Ikan Mas Koki

Ikan mas koki memiliki karakteristik yang unik. Perut bagian bawahnya buncit dan berwarna cerah seperti kuning, putih, dan oren. Ikan mas koki memiliki beberapa jenis seperti black moor, ikan mas koki ryukin, ikan mas lionhead, dan sebagainya.

Ikan mas koking memiliki harga yang beragam. Beberapa ikan mas koki menyentuh harga jutaan rupiah bergantung jenis, kelangkaan, ukuran, usia, dan warna. Namun, Anda tetap dapat menemukannya dengan harga puluhan ribu.

Ikan Guppy

Ikan guppy adalah ikan tropis berukuran kecil yang memiliki bentuk yang indah dan menggemaskan. Ikan yang memiliki nama ilmiah Poecilia reticulate ini hanya berukuran 4-6 cm bagi betina dan jantannya lebih kecil dengan ukuran sekitar 2,5-3 cm saja.

Ikan ini mudah dirawat, tetapi hati-hati untuk menaruh sesama jantan dalam satu akuarium tanpa betina. Sebab, ikan ini bisa menjadi agresif bila hidup berdampingan dengan sesama jantan. Harga ikan guppy Rp 10.000 hingga ratusan ribu bergantung jenis warna dan keunikannya.

Ikan Discus

Ikan discus adalah spesies ikan air tawar yang memiliki warna sisik beraneka ragam dengan corak yang unik. Setiap warna menandakan jenis ikan diskus yang berbeda, seperti hijau cerah, merah, biru, dan sebagainya. Ikan ini memiliki watak sosial yang baik, sehingga cocok hidup bersama dengan ikan yang lain.

Ikan ini dapat tumbuh hingga berukuran 4 inci. Harga ikan ini Rp 15.000 hingga puluhan ribu  bergantung dengan jenisnya. Jenis mix bahkan bisa mencapai ratusan ribu, loh!

Baca Juga: Ini 4 Penyebab Ikan Hias di Akuarium Mati Mendadak

Ikan Neon Tetra

Bernama latin paracheirodon innesi, ikan neon tetra merupakan pilihan populer sebagai ikan hias di akuarium.  Ikan neon tetra memiliki beberpa jenis di antaranya neon tetra albino, neon api, black neon, neon blue eyes, dan lain-lain.

Ikan neon tetra umumnya memiliki warna merah menonjol di bagian belakang, sedangkan tubuh di bagian tas dan bawah bagian depan berwanra biru kehijauan.

Ikan ini termasuk ikan yang tahan terhadap penyakit dan selalu membentuk sculling atau gerombolan dengan kawanannya. Akan sangat bagus bila Anda memelihara ikan neon tetra dalam jumlah banyak. 

Sebab, ikan ini memiliki zat bioluminesen yang dapat mengeluarkan cahaya. Harga ikan neon tetra sekitar Rp 2.500 hingga Rp 50.000 per ekor bergantung jenisnya.    

Ikan Sumatra (Tiger Barb)

Ikan Sumatra atau tiger barb adalah ikan kecil anggota suku Cyorinidae. Di Kalimantan Barat ikan ini dikenal dengan nama ikan berbaju. Ukuran panjangnya mencapai 70 mm saja sampai ke ekor.

Tubuhnya berwarna kekuningan dengan empat motif garis hitam yang khas. Selain itu, di sekitar mulutnya, sirip perut, dan ekor berwarna kemerahan.

Secara umum, ikan ini mudah dirawat, tetapi mereka tidak terlalu pandai beradaptasi dengan banyak ikan. Pastikan Anda memiliki akuarium yang lebih luas untuk memberikan ruang gerak yang lebih banyak untuk ikan Sumatra berenang. Harga untuk seekor ikan ini sekitar Rp 2.500 sampai Rp 3.500 saja.

Ikan Molly

Jika Anda menyukai ikan dengan warna-warna menarik, ikan molly dapat menjadi pilihan berikutnya. Ikan yang memiliki nama latin Poecilia Sp ini memiliki tubuh yang cukup kecil, ukurannya hanya mencapai 15 cm saat mereka dewasa.

Mereka mudah dirawat dan tak perlu membutuhkan fasilitas yang spesial. Ikan ini memiliki beberapa spesies yang dibedakan dari warnanya. Mulai dari black molly, golden, silven sailfin, marble, dan lain-lain. Harganya pun beragam bergantung dengan jenisnya yakni mulai dari Rp 2.000 hingga Rp 20.000 per ekor.

Selanjutnya: Ingin Pelihara Ikan Mas Koki? Ini Cara Merawatnya agar Berumur panjang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News