Santai

Pilihan Smartphone Xiaomi Harga Rp 2 Juta-an. Simak di Sini!

Pilihan Smartphone Xiaomi Harga Rp 2 Juta-an. Simak di Sini!

MOMSMONEY.ID - Membicarakan smartphone Xiaomi rasanya tidak akan ada habisnya. Sejak eksis di Tanah Air hampir satu dekade silam, Xiaomi selalu memberikan tawaran produk yang berkualitas dengan harga yang masih terjangkau. Salah satu bukti nyata adalah kualitas smartphone Xiaomi di harga Rp 2 juta-an.

Dengan kisaran harga Rp 2 juta, rata-rata smartphone Xiaomi sudah memberikan kamera belakang minimal 48MP dan chipset jagoan. Apa saja produk Xiaomi yang bisa dipertimbangkan di kisaran harga Rp 2 juta.

Redmi Note 10 5G

Dengan harga Rp 2,7 juta saja, Moms sudah bisa membawa pulang smartphone berjaringan 5G dan chipset Mediatek Dimensity 700 5G dengan fabrikasi 7 nm. System-on-Chip (SoC) tersebut lantas dipadankan dengan dua opsi penyimpanan RAM 4 GB dan 8 GB, serta memori internal UFS 2.2 sebesar 128 GB.

Baca Juga: Harga Xiaomi Redmi Note 10 Pro Terbaru Juni 2022 Harga Xiaomi Redmi Note 10 Pro Terbaru Juni 2022

Untuk spesifikasi layarnya, Redmi Note 10 5G mengusung layar IPS LCD berbentang 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus. Layar tersebut mendukung refresh rate 90 Hz dengan tingkat kecerahan 400 nits. Di bagian tengah atas layar ponsel tersebut terdapat sebuah punch hole atau lubang kecil yang memuat kamera selfie 8MP.

Tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48MP, kamera makro 2MP dan kamera depth sensor 2MP siap menemani aktivitas fotografi Anda. Ponsel dengan dimensi ketebalan 8,9 mm dan bobot 190 gram ini dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh yang didukung teknologi fast charging berdaya 18 watt. 

Fitur pendukung lainnya yang patut diperhitungkan adalah Near Field Communication (NFC). Sebuah fitur yang berguna untuk mendukung aplikasi pembayaran digital secara nirkontak (contactless) seperti Apple Pay dan Samsung Pay.

Redmi Note 11

Redmi Note 11 menggunakan jenis panel AMOLED berbentang 6,43 inci dan resolusi Full HD Plus. Layar tersebut mendukung tingkat kecerahan (brightness) yang diklaim bisa mencapai 1.000 nits.

Baca Juga: Motorola Rilis Flaghsip Anyar yang Mengandalkan Kamera 200MP Pada Juli 2022 Motorola Rilis Flaghsip Anyar yang Mengandalkan Kamera 200MP Pada Juli 2022

Di sektor fotografi ada empat kamera punggung yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 8MP, kamera macro 2MP dan kamera depth sensor 2MP. Ada pula kamera selfie 13MP yang dibenamkan di sebuah punch hole (lubang kamera) yang terletak di sisi tengah atas laya

Di sisi hardware, smartphone ini ditenagai oleh chip Snapdragon 680. Chipset ini dipadankan dengan dua opsi RAM 4 GB dan 6 GB, serta serta media penyimpanan (storage) 128 GB.

Dengan kapasitas baterai jumbo 5.000 mAh, kemampuan pengisian daya ponsel ini telah didukung dengan fitur fast charging 33 Watt. Xiaomi mengklaim bahwa fitur pengisian daya cepat tersebut mampu mengisi kapasitas baterai ponsel dari 0%-100% dalam waktu 61 menit. Untuk software, Redmi Note 11 menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 yang dibalut dengan tampilan antarmuka (UI) MIUI 13.

Harga untuk tipe terendah dari Redmi Note 11 adalah Rp 2,4 juta. Menarik bukan? 


Redmi 10

Seri Redmi satu ini juga menawarkan empat kamera belakang yang mirip dengan Redmi Note 11. Yakni kamera utama 50MP, kamera ultrawide 8MP, kamera macro 2MP dan kamera depth sensor 2MP. Pembedanya adalah kamera depan untuk selfie yang hanya berkekuatan 8MP.

Baca Juga: Xiaomi Sapu Lima Penghargaan di Ajang Institutional Investor Awards Xiaomi Sapu Lima Penghargaan di Ajang Institutional Investor Awards

Dari sisi chipset, smartphone ini ditenagai MediaTek Helio G88 yang ditemani dua opsi RAM 4GB dan 6GB. Untuk baterai, terdapat kapasitas 5.000 mAh yang mampu membuatnya bertahan seharian.

Untuk harga yang ditawarkan sendiri, mulai dari Rp 2,1 juta hingga Rp 2,4 juta.

POCO M3 Pro 5G 

Seri M3 Pro 5G masuk ke daftar smartphone 5G termurah di Tanah Air saat ini. Untuk varian RAM 4GB/64GB dijual seharga Rp 2,6 juta sedangkan varian 6GB/128GB dengan banderol Rp 2,9 juta.

Baca Juga: Poco F4 Meluncur 30 Juni 2022, Simak Keunggulannya

Smartphone ini sudah dilengkapi dengan pelindung Gorilla Glass dan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 700. Bagian punggung ponsel dilengkapi dengan tiga buah kamera yang disusun secara vertikal dalam modul persegi. 

Adapun konfigurasi dari ketiganya meliputi kamera utama 48MP, kamera makro 2MP dan kamera depth 2MP. Poco M3 Pro 5G menjalankan sistem operasi Android 11 yang dilapisi antarmuka MIUI 12.

Pada segi daya, ponsel ini memiliki kapasitas baterai 5.000 mAh yang didukung dengan fast charging 18 Watt. Fitur lainnya meliputi IR blaster, NFC, jack 3.5 mm.

Pilih yang mana ya Moms?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News