HOME, Keluarga

Perlukah Kucing Dewasa Minum Susu? Ini Jawabannya

Perlukah Kucing Dewasa Minum Susu? Ini Jawabannya

MOMSMONEY.ID - Anda tentu telah melihat banyak tentang kucing yang mengonsumsi susu, baik itu dari film, kartun, dan buku gambar. Bahkan anak kucing diberi susu oleh induknya dan mereka jelas suka meminumnya. Ini adalah makanan seharusnya bagi anak kucing untuk mendapatkan nutrisi agar dapat tumbuh dengan sehat.

Setelah anak kucing mulai tumbuh di usia 4 minggu, induk kucing akan mulai menyapihnya dan membiarkan anak kucing mulai memakan makanan dari luar induknya. Namun, perlukah kucing yang telah disapih mengonsumsi susu lagi seperti saat dirinya masih menjadi anak kucing?

Baca Juga: Hal yang Harus Diketahui Tentang Cara Memotong Kuku Kucing yang Benar

Susu yang dimaksud tentu saja bukan susu induknya lagi, tapi susu komersial. Ada beberapa produk susu kucing yang diformulasikan khusus untuk kucing yang dijual di toko hewan peliharaan. Anda bisa memilihnya berdasarkan merek yang Anda percaya. Anak kucing yang kehilangan induk, biasanya akan diberikan susu komersial ini untuk mengisi kebutuhan nutrisinya.

Kenapa Tidak Susu Sapi?

Dilansir dari Pawlicy Advisor, susu sapi tidak sehat untuk kucing berbagai usia karena tidak memberikan semua nutrisi yang dibutuhkan kucing Anda, terutama jika dikonsumsi sebagai pengganti makanan seimbang. Kebanyakan kucing juga tidak toleran dengan laktosa yang terkandung di dalamnya karena tidak memiliki enzim laktase untuk mencernanya.

Ini dapat menyebabkan kucing mengalami diare, muntah, dan sakit perut. Meskipun kucing toleran, susu sapi mengandung lemak terlalu tinggi, sehingga dapat menyebabkan penambahan berat badan dan mengganggu perut kucing.

Sementara itu, susu kambing merupakan pilihan yang baik daripada susu sapi karena mengandung lebih sedikit laktosa dan lebih mudah dicerna. Kendati demikian, masih cukup banyak memberikan dampak negatif untuk tubuh kucing.

Baca Juga: Susu Kedelai Bebas Laktosa, Aman dan Menyehatkan Anjing Peliharaan

Perlukah Kucing Dewasa Minum Susu?

Meski terdapat banyak merek susu kucing komersial, bukan berarti kucing dewasa membutuhkannya. Dilansir dari Hastings Veterinary Hospitals, susu adalah makanan yang disediakan untuk anak kucing, bukan kucing dewasa. Susu sebagai makanan utuh sangat cocok untuk bayi kucing, tetapi tidak baik lagi untuk kucing yang sudah mulai dewasa.

Ada alasan lain kenapa susu tidak baik lagi untuk kucing yang sudah dewasa. Beberapa minggu setelah lahir, terjadi penurunan enzim laktase dalam tubuh anak kucing. Laktase ini diperlukan untuk memecah gula dalam susu induk kucing agar anak kucing dapat mencernanya dengan baik. Enzim ini dihasilkan anak kucing dalam jumlah yang sedikit saat mereka berkembang pada usia enam bulan.

Kendati demikian, beberapa kucing bisa minum susu. Namun, ini bukanlah “makanan utuh” untuk kucing dewasa seperti saat dia masih bayi. Mereka dapat menikmatinya sebagai cemilan sesekali yang menyenangkan dan segar. Itu pun hanya boleh diberikan dalam jumlah yang sedikit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News