Bugar

Penyebab Hepatitis Akut yang Perlu Diwaspadai

Penyebab Hepatitis Akut yang Perlu Diwaspadai

MOMSMONEY.ID - Hepatitis akut merupakan peradangan pada hati atau liver yang terjadi selama kurang dari 6 bulan dan umumnya disebabkan infeksi virus hepatitis.

Hepatitis akut bisa disebabkan oleh beberapa hal. Tetapi, penyakit ini lebih sering terjadi akibat infeksi virus hepatitis A, B, C, D, dan E.

Selain karena infeksi virus, hepatitis juga bisa disebabkan oleh kebiasaan mengonsumsi minuman beralkohol, penggunaan obat tertentu, hingga penyakit autoimun.

Nah, mengutip dari Healthline, berikut adalah beberapa penyebab hepatitis akut antara lain: 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu! Ini Penyebab Utama Penyakit Limfoma

1. Kontak dengan orang yang terinfeksi.

2. Kebersihan dan sanitasi yang buruk, seperti paparan air yang tidak aman untuk minum atau mencuci produk. 

3. Mengidap penyakit hati lainnya, seperti hepatitis autoimun, hemochromatosis, penyakit Wilson’s, atau alpha-1 antitrypsin deficiency.

4. Terlibat dalam kontak seksual yang tidak aman, seperti tidak menggunakan kondom saat berhubungan seks atau kerap berganti-ganti pasangan.

5. Berbagi jarum suntik atau benda lain yang mungkin terkontaminasi virus hepatitis. 

6. Konsumsi alkohol secara berlebihan dalam jangka waktu yang lama. 

7. Tidak divaksinasi terhadap virus hepatitis, khususnya HAV dan HBV7.

8. Memiliki infeksi akut atau kronis dengan satu atau lebih virus hepatitis. 

9. Mengidap gangguan autoimun, seperti autoimun poliendokrinopati kandidiasis ectodermal dystrophy (APECE).

10. Terlahir dari ibu yang terinfeksi virus hepatitis, khususnya hepatitis B. 

Orang tua juga perlu mewaspadai gejala awal hepatitis akut pada anak, seperti diare, mual, muntah, nyeri perut, dan demam ringan.

Jika anak mengalami gejala tersebut, segera bawa ke dokter atau rumah sakit agar kondisi anak tidak semakin parah dan penyakitnya lebih mudah teratasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News