Santai

Penting! Perhatikan 5 Hal Berikut Ini Sebelum Lakukan Treatment Hapus Tato!

Penting! Perhatikan 5 Hal Berikut Ini Sebelum Lakukan Treatment Hapus Tato!

MOMSMONEY.ID - Tato kini tengah banyak digandrungi sebagai salah satu tren gaya dan juga lifestyle. Berbagai alasan seperti ekspresi sebuah seni, kebudayaan, atau karena menyukai modelnya adalah alasan umum seseorang memiliki tato.

Namun tak sedikit pula yang memiliki keinginan untuk menghapus tato yang telah dimiliki. Tato merupakan gambaran yang memiliki sifat permanen pada tubuh. Maka dari itu perlu proses panjang untuk bisa menghilangkan tato yang telah menempel di kulit.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan diketahui sebelum memutuskan untuk menghapus tato di tubuh. Berikut ini adalah beberapa diantaranya.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Perselingkuhan yang Umum Terjadi dalam Hubungan!

Beberapa warna susah dihilangkan

Tato baru dapat dihilangkan setelah beberapa tahun, Menurut laman Health Line, tato yang baru akan susah untuk dihilangkan. Tato berwarna juga ternyata memiliki tingkat kesulitan yang tinggi.

Warna seperti hitam, abu-abu, coklat, biru tua, dan hijau akan lebih mudah dihilangkan daripada warna tato yang cerah. Selain itu tato dengan warna dan gambar yang besar akan memakan banyak waktu untuk dihilangkan.

Menggunakan laser

Cara terampuh dan banyak digunakan untuk menghapus tato adalah dengan menggunakan terapi laser. Laser digunakan karena kemampuannya menembus kulit dimana tinta tato berada. Sehingga mampu mengangkat dan menghilangkan tato permanen.

Namun perlu diingat bahwa kadang laser tidak dapat menghapus seluruh tato. Beberapa tato hanya mampu untuk dipudarkan saja warna dan bentuknya.

Baca Juga: Dijamin Auto Kinclong! Coba 5 Tips Grooming Ampuh bagi Pria Berikut Ini Yuk!

Kondisi dan warna kulit

Kondisi kulit juga perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk menghilangkan tato. Kulit yang cenderung berwarna gelap dan memiliki kondisi permasalahan kulit seperti eczema perlu waktu lebih lama untuk melakukan treatment penghapusan tato.

Selain itu beberapa tingkat skin tone atau warna kulit juga memiliki pengaruh dalam proses penghapusan tato. Semakin gelap warna kulit, laman Teen Vogue menjelaskan, semakin sulit laser membedakan warna kulit dan juga tato.

Memerlukan proses panjang

Proses penghapusan tato juga tidak dapat dikerjakan dalam satu hari saja. Menghapus tato perlu dilakukan dalam beberapa sesi untuk bisa membuat tato benar benar hilang atau pudar dari kulit.

Proses penghapusan tato yang panjang dan memerlukan lebih dari dua sesi akan membuat biaya juga membengkak. Maka dari itu proses penghapusan tato dengan laser juga membutuhkan biaya tinggi.

Perawatan ekstra

Setelah selesai melakukan treatment laser untuk menghilangkan tato, maka penting untuk merawat bagian tersebut dengan baik.

Seperti menjaga kebersihan area tersebut, menghindari pakaian terlalu ketat, menjauhkan area tersebut dari sinar matahari langsung, dan juga  memberikan perawatan agar terhindar dari iritasi dan menenangkan kulit di area tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News