Keluarga

Obat Alami untuk Kulit Anjing Alergi, Ketahui Penyebabnya

Obat Alami untuk Kulit Anjing Alergi, Ketahui Penyebabnya

MOMSMONEY.ID - Kulit anjing yang sedang alergi perlu diobati. Untuk mengobatinya, Anda perlu mengetahui obat alami untuk kulit anjing alergi. 

Ada beberapa penyebab kulit anjing alergi. Anda tak perlu khawatir, artikel ini akan memberikan informasi mengenai obat alami untuk kulit anjing alergi. 

Anda tidak boleh memberikan sembarangan obat utuk kulit anjing alergi. Hal tersebut bisa membahayakan anjing peliharaan Anda. Sebaiknya, Anda menggunakan obat alami untuk kulit anjing alergi. 

Kulit anjing bisa mengalami alergi apabila ia terus menerus merasa gatal. Anda bisa mencoba obat alami ini untuk mengatasi alergi pada kulit anjing.

Selain mengubah rutinitas perawatannya seperti menggunakan sampo khusus, kamu juga perlu obat-obatan yang alami. Pastikan anjing mendapatkan air terbaik dan jumlah yang banyak. 

Baca Juga: Ingin Adopsi Anjing? Ini Harga Anjing Akita Inu yang Dikenal Setia

Air keran dapat mengandung banyak hal seperti bakteri, meski tidak berbahaya. Tapi, air keran bisa menyebabkan alergi pada kulit anjing. 

Anda bisa mengganti air minum untuk anjing peliharaanmu menggunakan air kemasan atau air yang sudah difilter. 

Berikut ini obat alami untuk kulit anjing alergi yang bisa Anda coba di rumah.

Anjing Vaksin

Untuk mengatasi alergi kulit pada anjing, Anda juga bisa menambahkan probiotik ke makanannya. 

Anda bisa memberikan makanan anti alergi seperti minyak ikan dan minyak kelapa. Tambahkan ke makanan mereka untuk membantu mengobati alergi kulit dari dalam ke luar. 

Sebaiknya, sebelum membeli camilan untuk anjing, pastikan untuk membaca labelnya. 

Baca Juga: Waspadai Tanda-tanda Kucing Rabies, Jangan Disepelekan!

Selain itu, anjing yang sedang alergi kulit disarankan untuk diet makanan. Makanan lembab telah terbukti mengurangi alergi kulit.

Jadi, hindari makanan yang akan membuat anjing merasa dehidrasi. 

Terakhir, Anda perlu membuang makanan olahan atau kibble. Sebab makanan ini menjadi salah satu penyebab utama alergi kulit.

Cara mengetahui anjing peliharaan sehat dan bahagia 

Nah, ini 5 cara untuk mengetahui anjing peliharaan sehat dan bahagia:

1. Kenali bahasa tubuhnya

Anjing memiliki bahasa tubuh untuk mengekspresikan dirinya. Mereka juga bisa menunjukkan beberapa emosi seperti sedih, depresi, bosan, dan frustasi. Anjing yang sedih, biasanya akan menampakkan mimik wajah yang murung dan tak bersemangat.

Anjing yang frustasi biasanya akan menunjukkan gerakan yang gelisah, menggonggong ribut, dan termasuk semua perilaku destruktifnya.

2. Nafsu makan baik

Anjing yang sehat dan bahagia akan memiliki nafsu makan yang baik. Bagaimana reaksinya pada jam makan, reaksinya terhadap treats latihan, seberapa banyak dia minum, dan bagaimana dia makan dengan rakus dapat Anda perhatikan untuk mengecek kesehatannya dari pola makannya.

Jika kebiasaannya makan berubah dan anjing tampak tak berselera makan, mungkin ada yang salah dari dirinya. Namun, ini bukan berarti anjing Anda sakit. Bisa jadi ada yang salah dengan makanannya atau dia bosan dengan menunya. Ya, ini bisa terjadi juga loh, Moms.

Baca Juga: Harga Anjing Alaskan Malamute, Simak Perbedaannya dengan Siberian Husky

3. Pemeriksaan fisik 

Memeriksa kesehatan fisik dapat Anda lakukan setiap waktu saat Anda menyisir bulunya, memandikan, atau saat Anda membelainya. Ini penting dilakukan untuk mengetahui ada hal-hal yang tidak baik dengan fisiknya.

Apakah bulunya mengalami kerontokan yang tak wajar, adanya tungau, jamur, dan luka yang tak bersembunyi. Anda mungkin dapat mengecek apakah di tubuhnya terdapat benjolan atau tidak.

Perhatikan juga pernapasan anjing. Normalnya, anjing bernapas 20-30 hitungan per menit. Gerakan pernapasan yang berlebihan, terutama saat anjing menggunakan otot perut untuk menarik napas dan menghembuskannya dari paru-paru adalah tanda kesulitan bernapas dan harus diperiksakan.

4. Aktivitas sehari-hari

Anjing yang bahagia dapat ditandai dengan perilakunya yang aktif dan ceria secara fisik. Anjing yang bahagia akan menikmati setiap waktunya bermain dan berjalan-jalan sambil mencari tahu hal-hal di sekitarnya.

Jika anjing yang biasanya aktif dan ceria tiba-tiba lesu, bisa jadi ini pertanda ada kondisi yang tidak baik pada anjing. Segera cek kondisi anjing dan segera tangani bila ini adalah tanda suatu penyakit.

Baca Juga: Jangan Takut, Ini 4 Cara biar Tidak Digigit Anjing

5. Kondisi feses

Normalnya, feses anjing harus berwarna cokelat tua, berbentuk lonjong dengan ujung oval, dan bertekstur solid. Sementara ukuran feses akan disesuaikan dengan jumlah makanan yang dikonsumsi oleh anjing sehari-hari. Anda harus waspada jika feses anjing tidak memenuhi syarat tersebut.

Anjing juga rentan mengalami diare yang mana fesesnya memiliki bentuk dan tekstur tidak konsisten. Ini dapat disebabkan oleh makanan yang terlalu tinggi kandungan garam dan fula yang memicu diare.

Nah, itulah informasi mengenai obat alami untuk kulit anjing alergi beserta cara mengetahui anjing peliharaan Anda sehat dan bahagia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News