Bugar

Moms Wajib Tahu! Ini 5 Makanan untuk Menjaga Kesehatan Vagina

Moms Wajib Tahu! Ini 5 Makanan untuk Menjaga Kesehatan Vagina

MOMSMONEY.ID - Vagina merupakan bagian dari organ reproduksi wanita yang memiliki fungsi sangat penting dan menjadi organ vital yang wajib untuk selalu dijaga. 

Jika tidak dirawat dengan baik, vagina akan berisiko mengalami gangguan yang bisa memengaruhi tingkat kesuburan, aktivitas seksual, hingga kondisi kesehatanmu secara keseluruhan. 

Vagina yang sehat memiliki tingkat keasaman (pH) yang seimbang. Melansir Healthline, beberapa jenis makanan tertentu memang terbukti dapat menunjang kesehatan vagina, antara lain: 

Baca Juga: Waspadai, Ini 5 Gejala Kanker Ovarium yang Menyerang Perempuan

Sayuran berdaun hijau

Hampir semua kebaikan ada pada sayuran hijau, tak terkecuali untuk menjaga kesehatan vagina. Faktanya, sayuran berdaun hijau gelap kaya akan vitamin E, magnesium, dan kalsium.

Selain itu, kandungan gizi pada sayuran hijau juga dapat membantu mengoptimalkan sirkulasi darah. Berkat sirkulasi darah yang baik, seorang wanita bisa terhindar dari kondisi vagina kering. 

Apel

Buah apel mengandung phloridzin, yaitu senyawa kimia yang bekerja seperti hormon estrogen, sehingga dapat melancarkan aliran darah pada vagina dan menjaga kesehatan vagina.

Selain itu, senyawa ini juga diduga dapat meningkatkan libido dan menunjang fungsi reproduksi wanita. 

Alpukat

Alpukat kaya akan lemak sehat, vitamin B6, serta kalium. Ketiga nutrisi ini diketahui dapat memperkuat otot dinding vagina, mengatasi vagina kering, dan meningkatkan libido.

Tidak hanya itu, buah yang nikmat disajikan sebagai jus ini juga diketahui dapat meningkatkan keberhasilan program bayi tabung, lho. 

Baca Juga: Hati-Hati, Kenali Gejala Vaginismus agar Bisa Mengatasinya dengan Tepat

Kedelai

Kedelai mengandung fitoestrogen, yang merupakan senyawa dengan fungsi mirip hormon estrogen wanita. Berkat kandungan tersebut, kedelai mampu mencegah terjadinya vagina kering.

Mengonsumsi kedelai yang diolah secara minimal seperti edamame, tahu, dan tempe juga mampu menjaga kesehatan kulit dan pembuluh darah pada wanita pascamenopause. 

Ubi

Ubi kaya akan beta karoten dan vitamin A. Nutrisi ini bisa membantu memperkuat jaringan otot pada dinding rahim dan vagina, meningkatkan kesuburan, dan memproduksi hormon seks.

Selain itu, ubi juga menjadi makanan yang direkomendasikan bagi para wanita dengan PCOS.

Itulah beberapa makanan sehat yang bisa Anda konsumsi untuk membantu menjaga kesehatan vagina, tentunya diimbangi dengan cek secara rutin ke dokter untuk mengetahui kesehatannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News