HOME, Santai

Moms, Samsung M33 5G Rilis di India Lho

Moms, Samsung M33 5G Rilis di India Lho

MOMSMONEY.ID - Samsung kembali meluncurkan Galaxy M33 5G di India. Perangkat ini menjadi suksesor dari Galaxy M32 5G, yang setia menawarkan kapasitas baterai besar 6000 mAh.

Galaxy M33 5G hadir dengan layar berukuran 6,6 inci. Sebuah ukuran layar yang seolah menjadi standar smartphone dewasa ini. Layar ini sudah mendukung refresh rate 120 Hz dan sudah dilapisi pelindung Gorilla Glass 5.

Perangkat ini disokong mesin Exynos 1280 dengan opsi RAM 6 GB dan 8 GB. Lalu ada fitur RAM Plus untuk menambah kapasitas RAM tambahan, diambil dari kapasitas storage. Sementara untuk storagenya hanya tersedia satu opsi yaitu 128 GB. Tapi jangan khawatir Moms, masih tersedia slot MicroSD hingga 1 TB lho.

Baca Juga: Samsung Luncurkan Duet Galaxy A13 dan A23, Dibanderol Mulai Rp 2,5 Juta Samsung Luncurkan Duet Galaxy A13 dan A23, Dibanderol Mulai Rp 2,5 Juta

Dilansir dari GSMArena.com, untuk kameranya, Galaxy M33 memiliki kamera utama 50 MP, dengan kamera ultra-wide 5 MP serta kamera depth sensor 2 MP. Sedangkan untuk kamera selfienya menggunakan sensor 8 MP.

Perangkat ini telah menggunakan antarmuka One UI 4.1, dengan dilengkapi sistem keamanan Knox. Selain itu juga punya dukungan fitur biometrik berupa Face Unlocked dan Side Mounted Fingerprint.

Dua warna yang tersedia yaitu Ocean Blue dan Green. Lalu untuk harga, di India dibanderol sebesar INR 17.999 atau sekitar Rp 3,4 jutaan untuk model RAM 6GB dan INR 19.499 atau sekitar Rp 3,7 jutaan untuk model RAM 8GB. Ini akan dijual di India mulai 8 April 2022.

Bagaimana kehadiran di Tanah Air? Galaxy M33 5G sendiri juga sudah muncul di Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin), yang menandakan kalau smartphone ini bakal meluncur juga di Indonesia. Sabar ya Moms. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News