HOME, Bugar

Moms Harus Tahu! Ini 6 Cara Merawat Kulit Remaja dengan Benar

Moms Harus Tahu! Ini 6 Cara Merawat Kulit Remaja dengan Benar

MOMSMONEY.ID - Moms merawat kulit tentu bisa dimulai dari usia remaja. Anda bisa menjelaskan kepada anak perempuan yang memasuki usia remaja betapa pentingnya merawat kulit wajah.

Diharapkan mereka bisa mengenal kebutuhan dan jenis kulit wajah yang dimiliki. Agar tidak keliru, berikut cara merawat kulit remaja dengan benar yang dilansir dari id.oriflame.com, yaitu: 

1. Membersihkan Wajah

Cara merawat kulit remaja dengan benar pertama yaitu membersihkan wajah. Cara ini paling dasar dalam merawat kulit berapapun usia dan jenis kelamin Anda. Seiring dengan perubahan hormon masa remaja, perlunya memilih produk yang bisa merawat kulit yang cenderung rentan terhadap komedo dan jerawat.

Mencuci wajah pada pagi dan malam hari akan menghilangkan sisa kotoran, make-up dan minyak, dan menjaga wajah dari tumpukan bakteri di permukaan kulit. Setelah beraktivitas seharian, segera bersihkan wajah dengan sempurna. 

2. Melakukan Eksfoliasi

Cara merawat kulit remaja selanjutnya adalah melakukan eksfoliasi. Hormon remaja dapat memperlambat perputaran sel yang menyebabkan penumpukan sel kulit mati yang dapat menyebabkan bintik, sehingga perlunya melakukan eksfoliasi.

Caranya adalah dengan menggunakan alat pembersih, sehingga dapat mengangkat kulit mati dan memaksimalkan penyerapan produk pada kulit wajah. Sebagai alternatif, cobalah scrub wajah khusus yang mudah menyerap ke dalam pori dengan kandungan bahan anti noda dan anti bakteri.

3. Melembapkan Wajah

Cara merawat kulit remaja berikutnya yaitu melembapkan wajah. Jika kulit remaja berminyak, pelembab mungkin tampak berlawanan dengan kondisi kulit yang berminyak.

Akan tetapi, kulit remaja tetap harus memakai produk pelembab untuk keseimbangan. Pilihlah produk formula ringan, tidak berminyak, tidak akan menyumbat pori-pori dan mengurangi kilap di wajah.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bruntusan di Wajah dengan 5 Bahan Alami Ini

4. Menjaga Kulit

Saat beraktivitas seharian, kulit juga butuh perlindungan dari paparan sinar matahari. Pentingnya memakai produk sunscreen pada pagi hingga petang, di luar maupun dalam ruangan, gunakan sunscreen dengan kandungan SPF & PA. Sehingga kulit remaja akan terjaga di masa depan. 

5. Melembutkan Wajah

Cara merawat kulit remaja selanjutnya adalah melembutkan wajah. Berapapun usia Anda, kulit juga membutuhkan kelembutan. Setiap orang tentunya memiliki jenis kulit wajah yang berbeda-beda. Kenali jenis kulit Anda dan pilih rangkaian yang sesuai dengan kandungan bahan-bahan sederhana namun efekif.

6. Make Up

Cara merawat kulit remaja lainnya yaitu make up. Kulit berada dalam kondisi terbaiknya antara usia 13 dan 18. Kenyal, warna merata dan bebas kerut– walau kadang berbintik. Tidak ada salahnya membubuhkan sedikit concealer, atau selapis tipis tinted moisturiser pada wajah. Hindari penggunaan foundation yang berat hingga usia yang lebih dewasa. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News