HOME, Keluarga

Kulit Jadi Lebih Tipis? Ketahui Penyebabnya dan Cara Mengatasinya!

Kulit Jadi Lebih Tipis? Ketahui Penyebabnya dan Cara Mengatasinya!

MOMSMONEY.ID - Ketebalan kulit cenderung akan berkurang seiring berjalannya waktu. Saat usia Anda semakin bertambah, kulit akan terasa lebih tipis, lebih kering, dan kurang elastis secara bertahap. Akibatnya, penghalang kulit atau skin barrier ikut melemah, rusak, dan tidak mampu mempertahankan dirinya sendiri.

Dapat membahayakan penghalang alami kulit Anda, kulit yang tipis bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Melansir Eminence Organic Skin Care, inilah beberapa penyebab kulit menjadi lebih tipis dan bagaimana cara mengatasinya.

Baca Juga: 4 Tips Kecantikan Memanfaatkan Susu Mentah, Tertarik Mencoba?

1. Penuaan

Seiring bertambahnya usia, tubuh akan memproduksi lebih sedikit kolagen dan menyebabkan kulit menjadi lebih tipis sekaligus kering.

Kolagen merupakan protein struktural yang memberikan elastisitas, kekuatan, dan kekenyalan pada kulit. Adapun serat pada kolagen akan menjadi penopang yang kokoh bagi lapisan atas kulit serta mencegahnya dari kekenduran.

2. Gaya hidup

Dikutip dari Healthline, kulit yang menjadi tipis dapat terjadi akibat penggunaan obat-obatan tertentu dalam jangka panjang. Adapun obat-obatan tersebut termasuk:

  • Obat resep pengencer darah
  • Obat anti-inflamasi non-steroid seperti ibuprofen atau naproxen
  • Kortikosteroid topikal dan oral
  • Aspirin yang dijual bebas

Selain penggunaan obat-obatan, penipisan kulit juga dapat disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat seperti:

  • Merokok
  • Konsumsi alkohol yang berlebihan
  • Kurang olahraga yang dikombinasikan dengan pola makan yang buruk serta tinggi gula dan karbohidrat olahan

3. Paparan sinar matahari

Paparan sinar ultraviolet dari matahari yang berlebihan dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. Jika kulit Anda terus-menerus terpapar sinar ultraviolet secara berlebihan selama bertahun-tahun, itu bisa membuat kulit terbakar dan mulai mengembangkan penipisan.

Selain kulit menjadi lebih tipis terutama pada area wajah, lengan, dan tangan, kerusakan akibat sinar matahari juga bisa menimbulkan bintik-bintik penuaan dan kerutan, membuat kulit kendur, serta menyebabkan kanker kulit.

Baca Juga: Sering Pakai Headset? Ini Cara Mencegah Gangguan Pendengaran

Itulah tiga faktor yang dapat menyebabkan kulit menjadi tipis. Setelah mengetahui penyebabnya, bagaimanakah cara mengatasinya supaya kulit kembali kuat dan tebal? Berikut tiga tips yang bisa Anda coba:

1. Makan makanan yang membantu produksi kolagen

Asam lemak omega-3 sangat penting untuk meningkatkan produksi kolagen. Itu sebabnya Anda disarankan mengonsumsi makanan yang mengandung asam lemak omega-3 guna membuat kulit menjadi lebih kuat sekaligus meningkatkan fungsi penghalang kulit.

Selain asam lemak omega-3, makanan yang mengandung vitamin C juga patut Anda konsumsi dengan lebih sering. Berikut beberapa makanan yang dapat membantu tubuh Anda meningkatkan produksi kolagen:

  • Daging ayam
  • Sayuran hijau
  • Buah beri
  • Ikan
  • Kerang
  • Putih telur
  • Buah jeruk-jerukan

2. Gunakan produk skincare yang mengandung peptide

Setelah memerhatikan makan, Anda disarankan untuk menggunakan produk skincare yang mengandung peptide guna membuat kulit terasa lebih kuat.

Pada dasarnya, peptide merupakan bagian protein yang terfragmentasi. Saat digunakan dalam bentuk skincare, fragmen peptide tersebut akan masuk jauh ke dalam tingkat sel dan membantu merangsang pertumbuhan kolagen.

3. Pakai pelembab setiap hari

Alih-alih melakukan eksfoliasi dengan lebih sering, alangkah baiknya Anda lebih berfokus untuk menggunakan pelembab. Apapun jenis kulit Anda, penggunaan pelembab akan menjaga kulit tetap terhidrasi dan menciptakan pelindung yang kuat bagi kulit.

Oleh sebab itu, pastikan Anda segera mengoleskan pelembab sesaat setelah membersihkan wajah. Langkah ini akan membantu mengunci kelembaban dan melindungi kulit dari pengaruh buruk lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News