HOME, Santai

Keuntungan Menggunakan Saluran Televisi Digital

Keuntungan Menggunakan Saluran Televisi Digital

MOMSMONEY.ID - Saluran televisi digital menjadi pembaruan televisi di Indonesia. Sejak dicanangkan pada tahun 2012 yang lalu, mulai Agustus 2021 penghentian siaran televisi analog mulai dilakukan Kominfo.

Keuntungan berpindah saluran televisi digital masih dipertanyakan oleh sebagian masyarakat. Hal itu tidak terlepas dari syarat penambahan Set Top Box untuk perangkat televisi yang belum memenuhi syarat saluran digital.

Baca Juga: Smartwatch Murah yang Mirip Apple Watch

Saluran televisi digital tidak memerlukan biaya langganan atau pun kuota seperti streaming video di internet. Bagi masyarakat, perawatan televisi digital sama dengan televisi saluran analog. Namun, tentunya dengan kelebihan-kelebihan berikut ini.

Kekuatan Sinyal

Melansir kominfo.go.id, keuntungan menggunakan televisi digital salah satunya adalah pada kekuatan sinyal. Pada penyiaran TV analog, apabila penerima sinyal televisi berada semakin jauh dari stasiun pemancar, maka kualitas sinyal yang diterima akan akan semakin buruk. Hal yang kerap terjadi adalah gambar pada televisi menjadi kurang jelas dan berbayang.

Apa yang terjadi pada siaran TV analog tersebut tidak akan terjadi pada penyiaran TV digital. Saluran TV digital tidak mengenal gradasi sinyal, sehingga hanya terdapat dua kemungkinan yaitu gambar diterima dengan bagus atau tidak sama sekali.

Baca Juga: Harga dan Merek Speaker Aktif dengan Desain Unik

Kualitas Audio Visual

Perbedaan kualitas audio visual menjadi alasan yang paling utama kenapa Anda harus berpindah dari siaran televisi analog menuju siaran digital. Gambar yang diberikan oleh siaran televisi digital tidak berbintik dan juga tidak berbayang. Selain itu, perangkat televisi dapat digunakan secara lebih interaktif.

Pemirsa akan memperoleh kesempatan untuk menilai tayangan. Selain itu, dengan electronic program guide, pemirsa dimungkinkan untuk mencari tahu jadwal tayangan. Beberapa perangkat Set Top Box bahkan bisa menyimpan tayangan untuk ditonton di lain hari.

Itulah tadi beberapa kelebihan saluran televisi digital yang menguntungkan bagi pemirsa. Karena jadwal penggantian siaran televisi dialog analog sudah sangat dekat, segera persiapkan peralatan untuk beralih ke siaran digital.

Selanjutnya: Pilihan Smart TV Murah di Tahun 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News