HOME, Bugar

Ketahui Cara Tepat Merawat Kulit Wajah di Usia 30 Tahunan

Ketahui Cara Tepat Merawat Kulit Wajah di Usia 30 Tahunan

MOMSMONEY.ID -  Kondisi kulit sehat, kenyal dan lembab selalu menjadi idaman banyak orang. Namun, memasuki usia 30 tahunan kondisi kulit wajah mulai menurun seperti kelembapan dan kekenyalan.

Melansir dari loreal-paris.co.id, ciri-ciri kulit yang sehat adalah kulit yang mendapatkan cukup hidrasi sehingga kulit kenyal dan elastis, teksturnya menjadi lembut, dan tampak bercahaya.

Selain itu, kulit juga tampak cerah dan memiliki warna yang merata. Anda perlu memahami bahwa cerah bukanlah kulit menjadi putih, tapi menjadi lebih terang seperti warna kulit bagian dalam tangan anda. 

Tapi, saat usia memasuki 20-an, produksi kolagen dan elastin yang bertanggung jawab untuk menjaga struktur kulit tetap kuat dan utuh, malah membuat kulit mulai menurun.

Semakin lama, hal tersebut menyebabkan kulit menjadi kendur serta terjadinya penuaan dini dengan munculnya garis-garis halus dan kerutan.

Oleh karena itu, anda perlu memahami cara merawat kulit wajah saat memasuki usia 30 tahun, yaitu:

  • Menjaga hidrasi kulit

Saat memasuki usia 30 tahun, menjaga hidrasi kulit sangat penting. Sebab, kulit yang mengalami dehidrasi akan mengakibatkan kelembapan dan kekenyalan kulit wajah menurun drastis, sehingga kulit menjadi kasar, kusam, dan garis-garis halus serta kerutan terlihat jelas. Oleh karena itu, Anda perlu merawat kulit wajah sejak dini.

Untuk perawatan wajah luar, gunakan produk skin care dengan kandungan bahan humektan seperti hyaluronic acid, glycerin atau glycerol, asam amino, dan aloe vera.

Sedangkan perawatan dari dalam, anda perlu mencukupi kebutuhan air di dalam tubuh sebanyak dua liter per hari dan mengosumsi makanan yang kaya nutrisi.

Baca Juga: Kenali 4 Kandungan Skincare yang Ampuh Menghilangkan Masalah Jerawat

  • Kandungan skin care yang tepat 

Kandungan skin care yang tepat yaitu Hyaluronic Acid. Bahan aktif tersebut merupakan kandungan yang diperlukan kulit wajah untuk menghidrasi kulit sekaligus menjaga kelembapan kulit.

Selain menghidrasi kulit, hyaluronic acid juga berperan penting untuk merangsang produksi kolagen yang merupakan elemen penting dalam mempertahankan kekencangan kulit Anda.

  • Rangkaian perawatan skin care 

Ada beberapa rangkaian perawatan skincare yang perlu anda lakukan saat memasuki usia 30 tahun, seperti:

1. Face wash

Anda bisa memilih produk face wash sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan wajah. Anda juga bisa melakukan teknik double cleansing saat membersihkan wajah setelah seharian beraktivitas. Pilihlah pembersih wajah dengan kandungan bahan yang dapat membersihkan dengan lembut tanpa menghilangkan minyak alami kulit, serta dapat menghidrasi kulit wajah. 

2. Serum

Seperti yang telah dijelaskan, pilihlah serum dengan kandungan Hyaluronic Acid. Bahan aktif tersebut dapat menjaga kesehatan kulit wajah saat memasuki usia 30 tahun. Sehingga, Anda tetap bisa memiliki kulit wajah sehat, lembab dan kenyal.

3. Pelembab

Gunakan pelembab pada pagi dan malam hari. Kedua pelembab tersebut memiliki fungsi dan kandungan yang berbeda-beda. Pelembab pagi mengandung sunscreen yang dapat melindungi kulit wajah dari paparan sinar UV dari matahari.

Sementara itu, pelembab malam biasanya mengandung bahan aktif yang membantu menutrisi kulit wajah saat sedang melakukan regenerasi ketika tidur malam hari. 

4. Sheet mask

Rangkaian perawatan skincare yang bisa anda lakukan lainnya, yaitu sheet mask. Pilihlah sheet mask yang diformulasikan untuk menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit wajah. Tentunya, yang sesuai dengan jenis kulit wajah anda, moms. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News