HOME, Bugar

Ketahui 3 Cara Menghilangkan Bulu Tangan dan Kaki Secara Alami, Menarik Dicoba!

Ketahui 3 Cara Menghilangkan Bulu Tangan dan Kaki Secara Alami, Menarik Dicoba!

MOMSMONEY.ID - Menghilangkan bulu tangan dan kaki bisa Anda lakukan dari rumah. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bulu seperti mencukur biasa dan waxing. Namun, biasanya cara tersebut memberikan rasa sakit dan bisa membuat kulit memerah.

Anda masih bisa menghilangkan bulu tangan dan kaki dengan bahan alami. Efeknya tidak terlalu buruk dengan perawatan bulu yang lain. Melansir dari herworld.co.id, inilah cara menghilangkan bulu tangan dan kaki secara alami, yaitu: 

1. Gula dan Lemon

Jeruk lemon

Cara menghilangan bulu tangan dan kaki secara alami yaitu dengan bahan gula dan lemon. Gunakan campuran gula dan lemon ini saat akan mencukur bulu sendiri di rumah. Caranya cukup mudah dilakukan dan tidak membuang waktu, yaitu campurkan tiga sdm gula dan jus lemon di sebuah wadah, lalu tambahkan lagi dengan 10 sendok makan air putih biasa.

Selesai mencampurkan ketiga bahan tersebut, panaskan di atas kompor dengan api yang sedang sampai gelembung muncul ke permukaan, kemudian biarkan sampai dingin.

Setelah campuran tersebut mengalami penurunan suhu, Anda bisa langsung oleskan pada area yang ditumbuhi bulu-bulu kasar menggunakan spatula dan diamkan selama sekitar 20 sampai 25 menit. Selanjutnya, cukup dibilas dengan air dingin, gosok secara perlahan dengan gerakan memutar.

Baca Juga: Pahami Manfaat Peptide di Dalam Produk Skincare, Merawat Kesehatan Kulit

2. Pepaya dan Bubuk Kunyit

Pepaya

Cara menghilangkan bulu tangan dan kaki secara alami selanjutnya adalah dengan pepaya dan bubuk kunyit. Ada beberapa kasus yang menunjukan jika setelah melakukan cukur bulu tangan dan kaki, pemilik kulit sensitif akan mengalami merah ruam dan rasa gatal.

Agar hal ini tidak terjadi, Anda bisa mencoba mengaplikasikan campuran buah papaya yang sudah dihancurkan jadi halus dan tiga sendok makan bubuk kunyit untuk menghilangkan bulu kaki dan tangan.

Pepaya mengandung enzim papain yang membantu mengurangi pertumbuhan rambut. Sedangkan kunyit mengandung antioksidan guna melawan bakteri. Oleh karena itu, campuran pepaya dan bubuk kunyit menjadi solusi yang bagus untuk pemilik kulit sensitif.

3. Oatmeal dan Pisang 

Pisang

Terakhir, cara menghilangkan bulu tangan dan kaki bisa menggunakan bahan oatmeal dan pisang. Kedua bahan ini bisa dijadikan sebagai olesan saat akan menghilangkan bulu. Caranya cukup mudah, yaitu campurkan dua sendok makan oatmeal dengan satu pisang yang sudah dihancurkan lalu aduk sampai menjadi pasta. 

Kemudian, oleskan pasta pada bulu kaki dan tangan yang ingin dihilangkan lalu pijat secara lembut ke arah yang berlawanan dengan pertumbuhan rambut Anda. Biarkan mengering selama 20 menit, lalu bilas dengan air dingin. Selain menghilangkan bulu, kedua bahan alami ini juga efektif dalam mencerahkan kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News