HOME, Santai

Jangan Lewatkan Aksi Jason Statham Balas Dendam di Hummingbird: Redemption

Jangan Lewatkan Aksi Jason Statham Balas Dendam di Hummingbird: Redemption

MOMSMONEY.ID - Hummingbird: Redemption, sebuah film yang dibintangi oleh Jason Statham yang bergenre action kriminal. Film ini tayang pada tahun 2013 silam dan dibintangi oleh Jason Statham, Agata Buzek, dan Vicky McClure.

Dalam film ini, Jason berperan sebagai Joseph Smith yang merupakan seorang mantan anggota pasukan khusus tentara. Nasib malang menghampirinya sehingga membuatnya menjadi seorang tunawisma. 

Ia tinggal di London bersama kekasihnya bernama Isabel. Suatu hari mereka berdua diganggu oleh sekelompok preman yang memisahkan mereka. 

Baca Juga: Penuh Misteri! Tonton Serial Horor Netflix Terbaru Midnight Mass

Joseph mampu berlindung di sebuah apartment tua sedangkan Isabel tak diketahui keberadaannya. Joseph berlindung dari kejaran para preman tersebut selama berbulan-bulan lamanya. 

Ia kemudian mulai menyusun rencana untuk mencari kekasihnya yang hilang. Termasuk mengubah namanya menjadi Joey. Ia bahkan bekerja dan melakukan penyamaran untuk bisa menggali informasi tentang keberadaan kekasihnya yang hilang tersebut.

Pencariannya kemudian membawanya pada seorang bernama Cristina, seorang penjaga dapur yang memberikan informasi bahwa Isabel telah meninggal.

Baca Juga: Tak Sebanding, Sederet Film Hollywood yang Underrated

Mendengar kabar tersebut, Joey tak terima dengan kematian kekasihnya tersebut dan berencana untuk membalaskan dendam atas kematian Isabel. Ia berjanji untuk menghabisi semua nyawa yang telah merenggut kekasihnya.

Kisah pembalasan dendam yang terjadi di jalanan yang lekat dengan preman dan kejahatan membuat aksi laga Jason Statham semakin keren dan menegangkan.

Film ini merupakan film laga Jason Statham yang memberikan rasa menegangkan dan penuh aksi menantang dari aktor ternama tersebut. Film ini sendiri di sutradarai oleh Steven Knight.  Film ini juga populer dengan judul Hummingbird di beberapa daerah perilisannya.

Selanjutnya: Kenali Penyebab dan Cara Mengatasi Bau Ketiak Tidak Sedap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News