Santai

Jangan Dibiarkan Rusak, Begini Cara Menghentikan Kucing Memanjat Gorden

Jangan Dibiarkan Rusak, Begini Cara Menghentikan Kucing Memanjat Gorden

MOMSMONEY.ID - Kucing memiliki kebiasaan mencakar sofa hingga memanjat gorden di rumah. Lantas, bagaimana cara menghentikan kucing memanjat gorden?

Kebiasaan kucing memanjat gorden di rumah perlu dihentikan. Sebab, kebiasaan itu dapat merusak gorden di rumah Anda. 

Mengutip PetMD, kebiasaan kucing yang memanjat gorden atau mencakar sofa biasanya karena kesehatan mereka.

Jika kucing merasa stres, cemas, atau tidak sehat dan ingin dibiarkan sendiri, ia akan mencari tempat untuk hiburan.

Baca Juga: Intip Cara Membersihkan Kotak Pasir Kucing Tanpa Sabun, Enggak Bakal Berbau

Kebiasaan kucing memanjat gorden tidak hanya dilakukan oleh kucing dewasa. Anak kucing juga bisa melakukan kebiasaan ini. 

Anak kucing akan memanjat gorden karena bosan. Anak kucing, seperti anak-anak, belajar dengan mengeksplorasi, bereksperimen, dan bermain, dan memanjat adalah bagian penting. 

Tapi, cara mengatasi anak kucing memanjat gorden tidak boleh dengan hukuman. 

Anda bisa menyediakan tempat istirahat yang nyaman. Sediakan camilan favoritnya di sana.

Kemudian, gantung mainan dengan bulu di berbagai tingkat atau simpan banyak mainan kucing yang menarik di sekitar rumah.

Baca Juga: Simak Cara Mencegah Kucing Mencakar Sofa biar Enggak Merusak Furnitur Rumah

Jika dia suka catnip, gunakan itu untuk membujuknya ke pohon kucing, tiang garukan, atau mainan.

Cara menghentikan kucing memanjat gorden seperti di atas juga bisa diterapkan untuk kucing dewasa. 

Jika Anda memiliki ruang, siapkan ruang panjat khusus untuk kucing Anda. 

Hal tersebut akan menghentikan kucing memanjat gorden di rumah sehingga tidak akan merusak properti. 

Nah, itulah cara menghentikan kucing memanjat gorden di rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News