HOME, Keluarga

Inspirasi Desain Tangga Spiral yang Elegan dan Menawan

Inspirasi Desain Tangga Spiral yang Elegan dan Menawan

MOMSMONEY.ID - Ketika mencari inspirasi soal desain tangga, Anda pasti akan menemukan beragam model dan desain tangga yang terlihat cantik dan melengkapi penampilan rumah.

Dari beragam model tangga yang ada, Anda bisa mempertimbangkan tangga spiral. Dilansir dari Keuka Studios New York, tangga spiral memiliki bentuk yang dapat menghemat tempat, sehingga cocok untuk hunian sempit.

Selain itu, tangga spiral juga memiliki desain cantik yang dapat memberikan kesan elegan di dalam ruangan. Jadi, nilai estetika rumah Anda pun bertambah.

Berikut ini ada beberapa contoh desain tangga spiral yang bisa Anda jadikan inspirasi pada hunian. Kira-kira, mana desain tangga yang Anda minati di bawah ini?

Baca Juga: Inspirasi Desain Tangga Minimalis yang Sederhana dan Estetik

Cocok untuk rumah minimalis

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by contekst (@studiocontekst)

Karena bentuknya yang ringkas, tangga spiral bisa saja digunakan di rumah berkonsep minimalis. Cukup gunakan desain tangga yang simpel seperti gambar di atas.

Pada gambar di atas, tangga spiral berfungsi sebagai penghubung antara lantai bawah dan lantai mezzanine di bawahnya. Di antara interior rumah yang didominasi warna netral seperti putih, coklat, dan abu-abu, warna hitam yang tegas pada tangga berfungsi sebagai penyeimbang.

Warna putih yang klasik

Ingin tampilan tangga spiral yang elegan? Cukup gunakan warna netral yang klasik. Tak hanya terlihat simpel, keberadaan tangga pun seakan mempermanis rumah.

Rumah di atas memiliki ruang terbuka di bagian samping rumah dengan balkon kecil di atasnya. Sebagai akses ke balkon tersebut, ada angga spiral berwarna putih yang klasik dan membaur dengan dinding di sekitarnya. Kontras antara warna putih yang cerah dengan warna coklat yang hangat pun menciptakan visual yang menarik.

Baca Juga: Alat Rumah Tangga Ini Bisa Jadi Kado Pernikahan

Menambah estetika rumah

Keberadaan tangga spiral memang dapat menambah estetika rumah, apalagi jika tangga tersebut memiliki desain yang cantik.

Contohnya seperti interior rumah di atas ini. Tangga spiral dengan desain yang minimalis dan elegan ditempatkan di tengah-tengah, sehingga langsung menjadi pusat perhatian saat siapapun memasuki ruangan. Warna hitam pada tangga pun berpadu baik dengan warna-warna netral yang mendominasi interior rumah tersebut.

Kesan mewah dan elegan

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Victor Romero (@victorbcn74)

Nah, jika Anda menginginkan tangga spiral dengan kesan yang mewah dan megah, coba tengok desain tangga yang satu ini.

Menggunakan perpaduan warna coklat kayu, abu-abu, dan merah, tangga yang satu ini langsung terlihat mencolok dan elegan. Tambahkan warna hitam yang tegas sebagai pagar pengaman, tangga spiral tersebut makin menonjolkan kekerenannya.

Selanjutnya: 5 Inspirasi Wallpaper untuk Plafon Rumah, Minimalis Tapi Eyecatching!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News